Find Us On Social Media :

Ramadan 2021 Semakin Dekat! Yuk Siapkan Kurma untuk Berbuka Puasa Nanti, Manfaatnya Bisa Membuat Kamu Terhindar dari Makan Berlebihan Setelah Seharian Berpuasa!

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 6 April 2021 | 17:11 WIB

Kurma disarankan oleh Nabi Muhammad SAW untuk dikonsumsi setelah berbuka puasa. Apa sih khasiatnya?

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan buah kurma, apalagi menjelang bulan Ramadan.

Pasalnya, buah yang berasal dari Timur Tengah ini sangat disarankan oleh Nabi Muhammad untuk dikonsumsi setelah berbuka puasa.

Bahkan, melansir Back to Jannah, buah kurma juga disebutkan dalam sebuah hadis untuk dikonsumsi setiap hari di pagi hari.

Baca Juga: Ramadhan 2021: Berikut Tips Berbuka dan Sahur dari Yulia Baltschun Agar Bobot Tubuh Tidak Naik dan Tetap Kuat Jalani Puasa

Sebenarnya anjuran ini bukan tanpa alasan, sebab buah kurma telah terbukti secara ilmiah mempunyai kandungan yang bermanfaat bagi tubuh.

Seperti yang diwartakan Kompas.com, buah kurma sendiri tinggi akan kandungan serat, antioksidan, serta vitamin dan mineral lainnya seperti vitamin A, vitamin B, zat besi, potassium, hingga kalsium.

Berikut adalah manfaat mengonsumsi kurma bagi kesehatan yang dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Iseng-iseng Minum Air Rendaman Kurma Setiap Hari, Jangan Kaget Kalau 5 Perubahan Ini Terjadi Pada Tubuh!

Mengandung antioksidan

Terdapat tiga kandungan antioksidan yang paling kuat di dalam buah kurma, di antaranya flavonoid, karotenoid, dan asam fenolik.

Kandungan antiosksidan ini berguna untuk melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas yang dapat menyebabkan penyakit berbahaya bagi tubuh.

Akibatnya, efek ini juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara keseluruhan.

Baca Juga: Radikal Bebas Bisa Memicu Penyakit Kronis, Kenali Jenis Radikal Bebas di Sekitar Kita dan Cara Menangkalnya!

Tinggi kandungan serat

Serat dibutuhkan tubuh karena baik untuk kesehatan saluran pencernaan, termasuk menghindari sembelit.

Selain itu, kandungan serat yang tinggi juga dikaitkan dengan penekanan nafsu makan, sehingga jika kita mengonsumsi kurma setelah berbuka puasa maka kita tidak makan makanan lain secara berlebihan.

“Dengan makan kurma, kamu akan memiliki kontrol lebih besar atas nafsu makan dan kenyang lebih lama,” kata Nutrition and dietetic specialist of Acbadem Atakent Hospital, Demet Cerit yang dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Ngeri! Ini 5 Kondisi Tubuh Kalau Kamu Kurang Makan Serat, Termasuk Depresi dan Penyakit Jantung

Meningkatkan fungsi otak

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa mengonsumsi kurma dapat menurunkan gejala inflamasi pada otak dan menurunkan risiko penyakit Alzheimer.

Penelitian lainnya juga menemukan bahwa kurma dapat mencegah plak pada otak dengan mengurangi aktivitas protein beta amiloid.

Baca Juga: Telur Rebus Jadi Kesukaan Anak Samuel Zylgwyn dan Franda, Manfaatnya Banyak Mulai dari Menyehatkan Pencernaan Hingga Dukung Perkembangan Otak

Mengontrol gula darah

Walaupun rasanya manis, buah kurma justru dapat mencegah kadar gula darah yang melonjak tinggi setelah makan.

Hal ini dikarenakan buah kurma tinggi akan kandungan serat sehingga dapat memperlambat pencernaan sehingga kadar gula darah pun hanya naik secara bertahap.

Baca Juga: Kabar Bahagia untuk Penderita Diabetes, Ini 10 Makanan yang Aman Dikonsumsi, Dijamin Tidak Sebabkan Komplikasi!

Meningkatkan kesehatan jantung

Penelitian menunjukkan bahwa makanan yang mengandung kalium seperti kurma dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko terkena stroke sehingga meningkatkan kesehatan jantung.

Kalium sendiri merupakan salah satu jenis mineral yang sangat baik karena bertanggungjawab menyeimbangkan jumlah cairan dan elektrolit dalam tubuh.

Baca Juga: Diklaim Bebas Kalori, Soda Diet Ternyata Tidak Lebih Baik daripada Soda Biasa, Bahkan Dapat Memicu Risiko Berjerawat Hingga Serangan Jantung!

Sumber energi

Setelah berpuasa sejak terbit matahari hingga terbenam matahari, ditambah harus menjalankan rutinitas seperti biasa, kita pasti merasa lemas dan tak bertenaga.

Kurma bisa menjadi sumber energi karena kandungan vitamin B yang melibatkan metabolisme karbohidrat, protein dan lemak sehingga bisa mengembalikan energi kita. (*)