Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Kasus prahara rumah tangga Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul masih bergulir.
Semua bermula saat Desiree Tarigan menyebut Hotma Sitompul mengusirnya dari rumah secara paksa pada 7 Februari 2021.
Bahkan, ada rumor yang mengatakan bahwa penyebab rusaknya rumah tangga Desiree Tarigan karena Hotma Sitompul berselingkuh dengan istri Bams Eks Samson, Mikhavita Wijaya.
Baca Juga: Dituding Menghina hingga Mencolok Mata ART, Desiree Tarigan: Itu Fitnah
Tak terima anaknya dituduh selingkuh, ibu Mikhavita Wijaya sampai membantah tegas rumor tersebut.
Berbanding terbalik dari rumor yang tersebar, Hotma Sitompul justru menuding balik dugaan soal Desiree Tarigan yang bepergian dengan pria lain.
Kini, masih terus berapi-api persoalan rumah tangga Desiree dan Hotma, mendadak ART dari ibu Bams Eks Samson membuat pengakuan mengejutkan.
Dikutip Grid.ID dari video unggahan Youtube Hitz Infotainment pada Kamis (8/4/2021), ART Desiree Tarigan melaporkan majikannya serta Bams Eks Samson ke pihak berwajib.
ART tersebut mengaku mendapat perlakuan kurang mengenakkan saat Desiree dan Hotma sedang bermasalah.
Irni, ART Desiree Tarigan, menyebutkan bahwa dirinya dituduh menjadi mata-mata rumah tangga Hotma Sitompul dan ibu Bams Eks Samson.
"Pada saat itu, handphone saya disita sama orang itu. Udah gitu saya dicaci maki sama orang tersebut, sempat dituding merusak rumah tangganya, dituding orang-orang gitu untuk memata-matai, tapi itu semua tidak benar," ujar Irni, ART Desiree Tarigan.
Irni juga mengaku dirinya disekap di dalam rumah Desiree oleh dua orang berinisial N dan S.
"Handphone saya disita 2 hari sama orang-orang di rumah, saya dicaci maki saat itu tanggal 24 Februari, saya tidak diperbolehkan keluar rumah," imbuh Irni.
Tak hanya itu, Irni juga mengaku mendapat perlakuan yang kasar dari oknum terkait.
Irni dianggap menjadi mata-mata dari seseorang yang diduga Mikhavita Wijaya untuk mengamati rumah tangga Desiree dan Hotma.
"Orangnya ngomong sampai mata aku dicolok-colok, sampai dia ngatain aku gila pada tanggal 24 itu. Dia mau lihat chattingan sama orang yang biasa saya ngomong, inisial M," tambah Irni.
Selain oknum berinisial N dan S, Irni juga mengaku mendapat perlakuan buruk dari Desiree Tarigan.
"Tanggal 25 pagi, saya dikatain binatang sama orang yang D, lalu saya diancam mau dibawa ke penjara sama yang D ini," lanjut Irni.
Bams Eks Samson juga disebut oleh Irni ikut menjadi tangan kanan Desiree Tarigan lewat ancaman dan tindakan buruk yang dilakukannya.
"Terus handphone saya diambil lagi sama si B, saya diancam untuk dibawa ke hukum dan itupun suaranya keras, kasar ngomongnya juga," tukas Irni.
(*)