Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kepergian Glenn Fredly memang masih menyisakan rasa kehilangan yang amat dalam.
Seperti yang diketahui, Glenn Fredly berpulang pada 8 April 2020 lalu.
Kepergian Glenn Fredly saat ini memang mengagetkan banyak pihak.
Betapa tidak? Sebelumnya, Glenn Fredly tak dikabarkan tengah sakit.
Pemakamannya pun dipenuhi oleh keluarga dan para fansnya.
Ia berpulang dengan meninggalkan istri dan seorang putri yang masih bayi saat itu.
Satu sahabat dekatnya, Tompi, juga merasa terpukul oleh kepergian Glenn.
Ya, mereka memang kerap tampil bersama.
Bahkan, mereka tak jarang membuat karya berdua.
Setahun sudah sang sahabat berpulang, Tompi pun mengenang sahabatnya itu.
Melalui unggahannya di akun Instagram miliknya @dr_tompi, ia mengunggah foto Glenn Fredly.
Melengkapi unggahannya, penyanyi yang juga seorang dokter itu menuliskan caption.
"Udah 1 tahun bre," tulisnya.
Bukan hanya foto biasa, Tompi pun mengungkap makna besar di dalam foto tersebut yang merupakan kebahagiaan sang sahabat.
"Masih inget waktu gw poto ini...”show me hal yg paling bikin lo bahagia saat ini?” Dan lo tunjukin cincin kawin ini," lanjutnya.
Ia juga mengungkapkan rasa rindunya pada sang sahabat.
"Rindu," tandasnya.
(*)