Shireen mengatakan, dirinya takjub dengan orang mualaf yang mau belajar tentang ajaran agama Islam dari awal.
"Di ajaran kita doa itu kan banyak, kalau kita kan udah dari kecil gitu ya, aku lumayan salut sama yang mualaf-mualaf itu udah gede, dan harus ngafalin lagi, makanya semangat ya kak," kata Shireen dikutip Grid.ID.
Nathalie kemudian mengatakan, dirinya sangat bersemangat untuk mempelajari lebih banyak lagi tentang agama Islam.
Bahkan, Nathalie tiba-tiba mengungkit sebuah cerita tentang perjuangannya belajar agama Islam.
Nathalie mengaku, dirinya sampai harus menempelkan tata cara berwudu di dinding.
"Semangat banget, sampai aku tempel-tempel tahu gak yang buat wudu tuh, dari yang muka aku lihat tiga kali, Bismillah, terus tangan terus ada tulisannya di situ kan doanya," tutur Nathalie Holscher.
"MasyaAllah," pungkas Shireen Sungkar.
(*)