Find Us On Social Media :

Trauma Bersepeda, Danang Pradana: Aku Ditabrak Ibu-ibu

By Annisa Dienfitri, Kamis, 15 April 2021 | 07:51 WIB

Danang Pradana

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Pedangdut Danang Pradana mengaku trauma dengan aktivitas bersepeda.

Bagaimana tidak, pasalnya Danang Pradana pernah ditabrak pengendara motor saat sedang bersepeda.

Padahal ketika ditabrak pengendara motor, Danang Pradana tengah mengendarai sepeda yang baru dibelinya.

Baca Juga: Gara-Gara Ditabrak Pengendara Motor, Danang Pradana Tinggalkan Bersepeda dan Beralih Hobi Mengurus Tanaman Hias: Aku Trauma..

"Ceritanya sempet awal-awal pandemi sepeda, ikutan beli sepeda," ujar Danang seperti Grid.ID kutip dari YouTube TonightShowNet.

Nahasnya, saat itu Danang justru langsung ditabrak pengendara motor.

"Baru hari pertama sepedaan ditabrak motor. Beneran. Ditabrak ibu-ibu."

Baca Juga: Rela Hamburkan Uang Rp 50 Juta Demi Tanaman Hias, Danang Pradana Ngaku Geluti Hobi Cuma Ikut-ikutan Gengsi: Habis Beli, di Rumah Deg-degan..

"Aku di track sepeda daerah BSD, trus tiba-tiba ada motor, di sini ada mobil, disalip dari kiri, tiba-tiba brukk (jatuh) udah dari belakang," terangnya.

Akibat ditabrak pengendara motor saat bersepeda, Danang mengaku trauma.

"Aku trauma," imbuh Danang.

Baca Juga: Suami Lakukan KDRT di Depan Mertua Sejak Hari Pertama Menikah, Yuyun Sukawati Pilih Fajar Umbara Sampai Diusir dari Rumah Oleh Sang Ibunda

Hingga kini, sepeda yang baru hanya sekali dipakainya itu tak lagi dipergunakan.

"Baru haru pertama dipake langsung bungkus, udah gak dipake lagi," tandas Danang.

(*)