Sedangkan di samping mangkuk tersebut terdapat sebuah wadah seperti gelas yang berisi sarang burung walet untuk dikonsumsi.
Bersamaan dengan hal itu, Inul pun menulis bahwa di foto tersebut merupakan menu sahurnya.
Tak hanya itu, ia juga tak lupa mengucapkan selamat sahur kepada para netizen.
"Sahurku 3 kurma ,yang kelihatan 2 yang 1 masih di mulut dan 1 cup wallet@kenbirdnest."
"Monggo sahur," tulis ibu satu anak tersebut.
Meski terbilang simple, makanan kurma dan sarang burung walet tersebut rupanya memiliki khasiat tersendiri lho untuk kesehatan.
Dilansir dari Grid.ID, kurma merupakan makanan yang kaya akan nutrisi.
Bahkan, kurma juga mengandung kalori dan serat yang lebih tinggi dari buah segar pada umumnya.
Tak hanya itu, kurma juga memiliki segudang manfaat lain diantaranya, mencegah sembelit, mengontrol gula darah, baik untuk kesehatan tulang, meningkatkan fungsi otak dll.
(*)