Find Us On Social Media :

Harapan Titi Kamal untuk Miliki Anak Ketiga Pupus Lantaran Janin Tidak Berkembang, Kenali Tanda Awal Keguguran!

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 21 April 2021 | 19:48 WIB

Titi Kamal mengaku sempat hamil anak ketiganya dengan Christian Sugiono. Namun ini hanya berlangsung beberapa minggu karena janin di dalam kandungannya tidak berkembang.

Janin yang tidak berkembang tak hanya bisa terjadi di minggu-minggu awal kehamilan seperti Titi Kamal, pada beberapa kasus bisa juga terjadi di usia kehamilan 4-5 bulan.

Bedanya, saat usia kehamilan 4-5 bulan, ibu sudah bisa merasakan tanda-tanda keguguran atau tanda-tanda janin yang tidak berkembang.

Baca Juga: Sekarang Dikaruniai 2 Putra Tampan, Sandra Dewi Ternyata Pernah Alami Kegagalan saat Kehamilan Pertama karena Janinnya Tak Berkembang

Melansir Nakita.id, berikut adalah tanda-tanda keguguran pada ibu hamil.

Tidak ada gerakan janin

Ketika kehamilan sudah memasuki usia empat bulan, ibu hamil seharusnya sudah bisa merasakan gerak janin.

Nah, jika ibu tidak bisa merasakan gerak apapun pada janin, maka ibu harus waspada dan curiga karena ini merupakan tanda janin tidak berkembang.

Meskipun janin yang tidak berkembang memang sering terjadi di kehamilan trimester awal, tidak menutup kemungkinan juga ini bisa terjadi di trimester kedua dan ketiga.

Untuk memastikannya, segera periksakan kandungan ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan USG.

Tidak merasakan morning sickness

Sebagian besar ibu hamil mengalami mual dan muntah yang terjadi sepanjang trimester awal kehamilan.

Apabila ibu hamil tidak merasakan morning sickness, ada kemungkinan janin di dalam kandungannya tidak berkembang.