Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Kabar kurang sedap datang dari rumah tangga, Nathalie Holscher dan komedian Sule.
Pasalnya, biduk rumah tangga Sule dengan mantan DJ itu dikabarkan tengah berada di ujung tanduk.
Namun Sule dan Nathalie Holscher masih kompak bungkam tentang kabar tak sedap yang beredar.
Dikutip dari Grid.ID sebelumnya, nenek Nathalie Holscher, Hetty Elizabeth, sempat angkat bicara terkait permasalahan rumah tangga sang cucu.
Kabarnya, Nathalie sudah meminta untuk disiapkan pengacara untuk mengurus proses perceraiannya dengan Sule.
Namun, pernyataan yang berbeda muncul Nathalie Holscher yang mengaku belum membuat pernyataan apa pun kepada keluarga.
Begitupun dengan keluarga Sule, menurut Nathalie, mereka juga belum mengeluarkan pernyataan apa pun terkait keretakan rumah tangga mereka.
Sementara itu dikutip Grid.ID dari tayangan Youtube Starpro Indonesia, Jumat (23/4/2021), paman Nathalie Holscher yang bernama Rudy ikut berbagi pendapat.
Melalui video call, paman Nathalie Holscher mengaku belum sepenuhnya mendengar kabar keretakan rumah tangga sang ponakan.
Selain itu, Rudy juga mengakui bahwa dirinya belum dihubungi secara langsung oleh Nathalie Holscher.
"Kalau tanggapan saya sih, kalau udah bukan jalannya gak usah dipaksain kan," ujarnya.
"Belum (dihubungi), lagi sibuk kali dengan pekerjaannya sendiri gitu kan," imbuhnya.
Mengakui pernah disambangi Sule dan Nathalie Holscher, Rudy juga membeberkan bagaimana karakter sang pelawak di matanya.
"Orangnya baik, cuma manusia kan punya sifat masing-masing ya. Ya, agak sedikit kaku aja kalau saya lihat," ungkapnya.
Meski ponakannya baru menikah kurang lebih 5 bulan, Rudy justru santai apabila Nathalie Holscher dan Sule harus berpisah.
Betapa tidak, jika keputusan tersebut sudah menjadi pilihan terbaik ponakannya untuk melanjutkan hidup, ia mengaku hanya bisa mendukung.
Baca Juga: Nathalie Holscher Pergi dari Rumah, Dengan Wajah Sendu Sule Minta Maaf: Saya Juga Banyak Beban!
"Saya sebagai keluarga, kalau memang gak cocok kenapa mesti diterusin kan?"
"Jadi ambil jalan terbaiknya aja lah, kan yang merasakan Nathalie sendiri," ungkapnya.
Selain itu, Rudy juga membeberkan bahwa Nathalie Holscher dan Sule selama ini tidak memiliki kecocokan setelah menjalani biduk rumah tangga bersama.
"Saya ikuti jejak penghidupannya sih, kayaknya gak ada kecocokan. Maksudnya dari keadaan suasananya dia itu lain kan, gak bisa mengikuti kemauan istrinya gitu-gitu," ungkapnya.
Ya, seperti yang kita ketahui, Sule dan Nathalie Holscher menikah pada 15 November 2020 lalu.
Sayangnya, di usia pernikahan yang baru menginjak 5 bulan itu, rumah tangga keduanya sudah dihantam badai rumah tangga.
(*)