Grid.id - Bagi kamu yang hampir setiap hari menggunakan handphone (HP) untuk beraktivitas, memiliki HP dengan kapasitas baterai besar dan tahan lama tentu jadi impian.
Terlebih, saat ini HP didesain untuk menunjang berbagai macam kebutuhan, mulai dari bekerja, main game, hingga streaming video dan film.
HP dengan baterai berkapasitas kecil tentunya akan lebih cepat drop saat digunakan untuk beraktivitas seharian. Akhirnya, kegiatanmu bisa jadi tertunda.
Nah, beruntungnya sekarang sudah banyak HP yang menyediakan baterai dengan kapasitas sebesar 6.000 mAh.
Baca Juga: Rekomendasi HP dengan Kamera Terbaik untuk Si Pecinta Selfie
Kapasitasnya yang besar menjadi solusi bagi kamu yang membutuhkan gadget yang awet. Kamu pun enggak perlu sering-sering mengecas lagi, deh.
HP tahan lama dengan harga terjangkau ini bisa kamu dapatkan melalui aplikasi kredit HP tanpa DP bernama Kredivo.
Di Kredivo, kamu bisa bertransaksi dengan lebih dari 1.000 merchant yang sudah bekerja sama. Tenor cicilannya dapat dipilih, mulai dari 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Bunga yang ditawarkan pun cukup ringan, yaitu 2,6 persen per bulan.
Tak hanya itu, sekarang kamu bisa kredit HP tanpa DP dengan minimal transaksi Rp500.000 aja, lho! Jadi, kamu bisa mendapatkan HP keren tanpa harus membongkar tabungan atau menghabiskan uang THR.
Baca Juga: Luncurkan Produk Pijaman Tunai, Kredivo Klaim Bunga Terendah
Tanpa banyak basa-basi lagi, yuk simak deretan HP dengan baterai 6.000 mAh terbaik yang bisa dipakai hingga ratusan jam ini.
1. ASUS ROG Phone II
Kalau kamu tertarik ingin membeli HP dengan kapasitas baterai yang besar khusus untuk gaming, ASUS ROG Phone II ini bisa menjadi pilihan.
Ponsel ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 8,5 juta. Namun, kamu bisa membelinya dengan cara dicicil melalui Kredivo yang memiliki bunga rendah.
Bicara soal performa, HP ini telah dibekali dengan prosesor Snapdragon 855+ serta dukungan RAM hingga 12GB. Gak cuma itu, layarnya pun sudah memiliki refresh rate 120 Hz sehingga anti nge-lag.
Baca Juga: Rekomendasi Ponsel Keluaran 2020 yang Masih Bisa Jadi Andalan Tahun Ini
Baterai berkapasitas besar 6.000 mAh yang dimiliki HP ini pun didukung dengan fitur HyperCharge 30W, Quick Charge 4.0, dan PD charging yang bisa mempercepat pengisian daya.
Dengan harga yang cukup terjangkau di kelas HP gaming, produk Asus ini cukup worth the price karena memiliki dapur pacu yang sangat ngebut dan baterai yang bisa bertahan lama untuk bermain game.
2. Samsung Galaxy M31
Nah, kalau membicarakan soal merek, Samsung memang tidak perlu dipertanyakan lagi kualitasnya.
Samsung Galaxy M31 ini dibekali baterai 6.000 mAh yang mampu bertahan hingga 26 jam untuk menonton film, 48 jam untuk telepon, dan 119 jam untuk mendengarkan musik.
Baca Juga: Selain Mulai Lemot, Ini Tanda-tanda HP Lama Perlu Diganti Baru
Ditambah lagi, HP ini dilengkapi dengan quad camera yang terdiri dari kamera utama 64 megapiksel (MP), kamera ultra-wide 8 MP, kamera makro 5 MP dan kamera depth-sensor 5 MP.
Selain itu, kameranya mendukung perekaman video dengan resolusi 4K.
HP ini juga ditenagai oleh chipset Exynos 9611 yang memiliki clockspeed 2.3 GHz, dukungan RAM 6 GB, serta memori internal hingga 128 GB.
Dengan kualitas yang enggak main-main dan harganya yang dipatok mulai dari Rp 3 jutaan saja, wajar apabila HP ini sangat menjadi incaran masyarakat.
Baca Juga: Ini Daftar 5 HP Gahar Seharga Rp 2 Jutaan Untuk Berbagai Kebutuhan
Kamu pun bisa cicil Samsung Galaxy M31 melalui aplikasi kredit HP tanpa DP Kredivo dengan bunga rendah.
3. Samsung Galaxy M30S
Masih dari merek Samsung, HP yang satu ini tidak jauh berbeda dengan Samsung Galaxy M31.
Jika Samsung Galaxy M31 memiliki kamera utama 64 MP, Samsung M30s dibekali dengan kamera berlensa 48 MP. Meskipun begitu, kualitas kameranya enggak jauh berbeda karena dibekali sensor yang sama.
Dijual dengan harga mulai dari Rp 2,8 jutaan, Samsung Galaxy M30s menawarkan varian RAM mulai dari 4 GB.
Baca Juga: Buat Pasangan Baru, Ini 5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Rumah di E-commerce
HP ini tentunya layak untuk dipertimbangkan kalau kamu mencari HP baterai 6000 mAh dengan harga yang lebih terjangkau. Kamu bisa cicil HP ini dengan mudah melalui Kredivo aplikasi kredit HP tanpa DP.
4. Realme C15
Nah, kalau kamu punya bujet yang lebih terjangkau dibanding seri HP sebelumnya, kamu bisa lirik Realme C15.
Dengan harga mulai dari Rp 1,9 jutaan, HP ini sudah didukung dengan teknologi fast charging 18W, chipset MediaTek Helio G35 dengan dua pilihan RAM dan memori internal, yaitu RAM 3 GB dan 4 GB, serta internal 32 GB dan 46 GB.
Ditambah lagi, Realme C15 sudah membawa konfigurasi quad camera beresolusi 13 MP untuk lensa wide, 8 MP untuk lensa ultra wide, 2 MP untuk kamera black and white, dan 2 MP kamera retro.
Buat kamu yang suka selfie, HP ini juga dibekali dengan kamera depan untuk selfie beresolusi 8 MP.
Kamu bisa mendapatkan Realme C15 di merchant online maupun offline Kredivo, seperti Tokopedia, Bukalapak, Lazada, JD.id, Bhinneka, Erafone, Electronic City, Samsung Store, Xiaomi Store, dan iBox.