Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Hotman Paris ogah menanggapi salah satu syarat damai yang diajukan Hotma sitompul.
Pihak Hotma Sitompul meminta Hotman Paris mundur membela Desiree Tarigan.
Hotman Paris merasa Hotma Sitompul tidak layak untuk memintanya mundur.
"Yang berhak memecat saya hanya klien," tegas Hotman Paris di YouTube KH Infotainment.
Hotman pun bersumpah tidak akan mundur untuk membela Desiree Tarigan.
Baca Juga: Desiree Dituduh Mencuri karena Angkut Semua Peralatan Dapurmya, Hotman Paris: Wajarlah!
"Saya tidak akan pernah mundur disuruh siapa pun. Saya ditantang untuk berperkara hukum, saya ladeni," lanjutnya.
Hotman Paris heran mengapa pihak lawannya selalu memintanya lengser.
Padahal menurut Hotman Paris, semua kalimatnya tidak melanggar etika.
"Coba perhatikan kasus ini, ada engga satu kata pun dari mulut saya yang melanggar etika?" tutupnya.
(*)