Find Us On Social Media :

Nathalie Holscher Sempat Ngadu ke Mbak You Terkait Masalah Rumah Tangganya, sang Paranormal Merasa Tak Enak Hati saat Ungkap Pertemuannya dengan Istri Sule : Kamu Gak Apa-Apa kan?

By Bella Ayu Kurnia Putri, Selasa, 27 April 2021 | 18:45 WIB

Mbak You, Nathalie Holscher dan Sule

"Karena bagi saya itu masalah pribadi mereka masalah yang orang lain gak perlu tahu," kata mbak You dikutip Grid.ID.

"Karena mereka sedang pengantin baru istilahnya seperti itu dan sedang menjajaki sedang belajar memahami satu sama lain jadi saya biarkan dulu," imbuhnya.

Mbak You kemudian berbicara tentang pertemuannya dengan Nathalie Holscher beberapa waktu lalu di kawasan Bekasi.

Mbak You berujar, dirinya sempat menanyakan tentang bagaimana kabar Nathalie Holscher.

Baca Juga: Nathalie Holscher Hamil di Tengah Masalah Rumah Tangga dengan Sule Memanas, Denny Darko: Ini Bukan Settingan

"Dan kebetulan saya ketemu Nathalie di Bekasi, di rumah salah satu anaknya Kang Sule dan di situ saya bilang, kamu gimana, kamu nggak kuat ya, kamu seperti ini kamu seperti itu," cerita sang paranormal.

Alhasil, menurut Mbak You, Nathalie sempat mengeluh kepadanya perihal masalah rumah tangganya.

Namun, lantaran sudah menganggap Nathalie Holscher sebagai anaknya sendiri, mbak You merasa tak enak hati harus mengungkap pertemuannya dengan istri Sule ini.

"Nathalie juga sempat ngeluh ke saya, tapi karena bukan konsumsi publik ya udah saya simpan."

"Karena dia sudah seperti anak saya juga, keluh kesahnya saya simpan," serunya.

Bak sudah mengetahui kemelut yang terjadi, yang bisa Mbak You lakukan hanyalah menguatkan Nathalie Holscher.

Pasalnya menurut penuturan Mbak You, Nathalie Holscher saat ini memang sedang belajar keras untuk memperbaiki rumah tangganya.

Baca Juga: Sule Disebut Menduakan Tuhan oleh Paman Nathalie Holscher, Denny Darko: Bukan Berarti Dia Pesugihan

"Tapi di situ saya juga menguatkan diri karena dia sedang belajar dan sedang berusaha untuk memperbaiki keadaan dan kepingin di keluarganya itu baik-baik saja dan membuat opini masyarakat supaya jangan sampai bermasalah," pungkas mbak You.

 

(*)