Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Cara ajarkan puasa pada anak bisa dilakukan sedini mungkin.
Hal ini pula yang dilakukan aktor Iko Uwais pada putrinya.
Suami Audy Item itu mulai mengajarkan puasa pada anak pertamanya, Atreya Syahla Putri Uwais, untuk menjalani ibadah puasa.
Dijumpai b di Kawasan Senayan, Jakarta Selatan pada Senin (16/4/2021), Iko Uwais menjelaskan bahwa anak pertamanya sudah mengerti tentang Ramadhan dan perayaan Lebaran.
"Oh iya pasti dong (ngajarin anak puasa), kalau masalah agama sejak dini sih."
"Walaupun bolong-bolong, minimal bukan yang diajarin keras yang harus puasa, full satu harian," kata Iko Uwais.
Mengenai metodenya, aktor berusia 38 tahun ini tidak mau mengiming-imingi anak dengan hadiah.
Ia menilai hal tersebut bisa jadi kebiasaan untuk ke depannya.
Baca Juga: Jangan Pakai Cara Paksa, Ini 5 Tips Sederhana Mengajari Si Kecil Untuk Berpuasa
"Takutnya kalau anak kecil dikasih iming-iming, terbiasa dikasih gitu. Kalau orang Betawi bilang jadi tuman, kebiasaan," lanjut Iko Uwais.
Ia melanjutkan bahwa puasa menjadi kewajiban bagi umat Muslim, sehingga ia pun menerapkannya pada anak.