Pantas Sule Mampu Gelontorkan Duit hingga Rp 150 Juta Demi Hidupi Puluhan Karyawannya, Rizky Febian Saja Sudah Mampu Raup Penghasilan Sampai Rp 1 Miliar : Adalah Segituan...

By Widy Hastuti Chasanah, Rabu, 28 April 2021 | 14:21 WIB
Ditanya Boy William apakah pendapatannya mencapai angka Rp 1 miliar, begini jawaban tak terduga Rizky Febian.

Ditanya Boy William apakah pendapatannya mencapai angka Rp 1 miliar, begini jawaban tak terduga Rizky Febian.

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Kesuksesan ayah penyanyi Rizky Febian, yakni komedian Sule di dunia hiburan Tanah Air memang tak perlu diragukan lagi.

Meski mengawali kariernya sejak bertahun-tahun lalu, popularitas ayah Rizky Febian, Sule nyatanya tak pernah meredup.

Pamor Sule justru terus melejit hingga membuat ayah Rizky Febian tersebut kerap wara-wiri di layar televisi.

Seperti diketahui, selama ini Sule memang dikenal sebagai salah satu komedian papan atas Tanah Air.

Bukan tanpa sebab, hal itu karena kemampuan Sule yang jago membuat para penonton hingga netizen tertawa lantaran aksi kocaknya.

Oleh karena itu, tak heran bila suami Nathalie Holscher tersebut memiliki pundi-pundi rupiah yang melimpah ruah.

Dilansir dari Grid.ID via YouTube Abdel Achrian, Sule diketahui mempunyai rumah dengan luas 1.500 meter persegi.

Baca Juga: Blak-blakan Sebut Sule Lebih Sering Marah-marah Ketimbang Nathalie Holscher, Rizky Febian: Gua Lebih Tahu Sifat Ayah..

Bahkan beberapa waktu lalu, Nathalie Holscher pernah mengatakan di kanal Youtube Ussy Andhika Channel bahwa rumah mereka dihuni 37 orang termasuk karyawan.

Tak main-main, Sule bahkan sampai menggelontorkan uang Rp 150 juta hanya untuk uang makan.

“Assisten rumah tangga ada berapa orang?” tanya Ussy Sulistiawaty dikutip Grid.ID.