Hal itu terlihat pada kolom keterangan di unggahan foto Instagram, pada Selasa (27/4/2021).
"Alhamdulillah mamaku sayang udah membaik..," tulis @fairuzarafiq mengawali keterangannya.
Tak hanya itu, Fairuz tetap meminta doa untuk kesembuhan sang ibu agar bisa segera kembali pulih seperti sedia kala.
"Mohon doa ya teman2 mama diberikan kesehatan dan umur panjang biar kami bisa selalu membahagiakan orang tua kami...," lanjutnya.
Mantan istri Galih Ginanjar itu pun mengungkap lokasi perawatan kesehatan sang ibu.
"Seneng bisa memilih tempat terbaik untuk pemulihan kesehatan mama selama sakit, tempatnya nyaman bersih dan pelayanannya masyaAllah ramah dan cepat tanggap trimakasih @brawijayahospitalsaharjo dan mba @ria_nahdi sudah memberikan yang terbaik," pungkasnya.
Unggahan istri Sonny Septian itu pun lantas banjir komentar doa dari warganet.