Semoga kita semua diberikan kekuatan lahir batin untuk melanjutkan perjuangan agar bangsa kita benar-benar menjadi bangsa berdaulat, adil dan makmur berdasarkan Pancasila,” tulis Tutut Soeharto.
Putri Presiden Soeharto dan Ibu Tien Soeharto itu tak lupa memberitahukan kabar terbaru dirinya yang kini terpapar Covid-19.
“Mohon maaf, untuk sekian waktu saya kurang aktif di medsos. Pandemi ini, saya juga salah satu yang terkena dampaknya. Do’a sahabat semua agar saya segera sembuh dari covid, bugar dan sehat wal afiat seterusnya. Begitu pula kepada sahabat-sahabat semua, semoga diberikan kesehatan lahir batin.
Tidak lupa kita doakan para pejuang-pejuang kita, para awak KRI Nanggala 402. Semoga tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarganya diberi ketabahan.
Semoga bangsa kita terbebas dari beragam musibah. Aamiin. Amiinn, Ya Rabbal Alamiin,” pungkasnya.
Menariknya, potret lawas Ibu Tien Soeharto semasa muda justru membuat netizen salah fokus.
Bagaimana tidak, Ibu Tien Soeharto semasa muda tampak cantik dalam balutan kebaya bermotif bunga.
Pesona wanita Jawa terpancar dari sanggul yang dikenakannya serta lesung pipit yang menghiasi parasnya.
“Amiin. Cantiknya Ibu Tien,” tulis akun @cin***.
“Ibuku sayang cantik ayu rindu ya lihat senyum ibu yang cantik,” tulis @rambes_ta***. (*)