Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Nama artis Arya Saloka semakin naik daun karena perannya dalam serial Ikatan Cinta.
Atas kerja kerasnya tersebut, ia pun berhasil membeli rumah impiannya secara tunai.
Diwartakan Grid Star (1/5/2021), pria berusia 29 tahun itu membeli sebuah rumah bergaya American Classic, seperti hunian dalam film Twilight.
"Kebetulan rumah gue seperti hutan, jadi gue pengin rumah konsep begitu. Ya kayak rumah-rumah di Twilight," kata Arya Saloka.
Ia mengaku sudah menabung cukup lama dan tidak suka belanja.
"Ya alhamdulillah rezeki dari sini. Sebenarnya nabung udah lama, karena gue kan orangnya enggak suka belanja," lanjutnya.
Adapun memilih membeli rumah secara tunai merupakan saran dari ibunda.
"Gue mendingan cash, gue enggak pernah (cicil) karena riba kan. Nyokap selalu bilang, 'jangan cicillah',” tutur Arya Saloka.
Membeli rumah secra tunai atau cash memang menjadi pilihan masing-masing orang.
Jika memang ingin membeli rumah secara tunai, ada beberapa hal yang bisa dilakukan.
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, inilah tips membeli rumah cash:
1. Pilih rumah second
Memilih rumah second bisa jadi alternatif.
Meskipun membutuhkan proses yang cukup panjang, apalagi jika memilih hunian di kota besar.
Namun, hal ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan, terutama bagi pasangan yang baru menikah.
Baca Juga: Memasuki Usia 30 Tahun, Simak 3 Kesalahan yang Harus Dihindari saat Mengelola Keuangan
2. Pilih penjual rumah yang ‘BU’
Dengan memilih penjual rumah yang BU alias butuh uang, maka harga rumah bisa rasional.
Negosiasi bisa dilakukan dengan lebih mudah.
Dalam proses pembayaran bisa melakukan tunai bertahap.
Artinya, dilakukan secara berjangka dengan tenor waktu tertentu antara penjual dengan pembeli.
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membeli rumah impian.
Semua itu tentunya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.
Preferensi rumah pun harus disesuaikan dengan kemampuan budget.
(*)