Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Kehidupan pedangdut terkenal Tanah Air, yakni Inul Daratista memang tak pernah lepas dari perhatian publik.
Selain dikenal sebagai pedangdut dengan aksi panggung yang memukau, Inul Daratista juga terkenal akan bisnisnya yang menggurita.
Tak cuma kekayaan atau dunia keartisannya saja yang kerap membuat warganet penasaran, kehidupan keluarga Inul Daratista juga selalu menjadi sorotan.
Diketahui, sang biduan kini telah hidup bahagia dengan suami serta anak semata wayangnya, Yusuf Ivander Damares.
Sudah menjadi rahasia umum jika Inul Daratista menanti begitu lama untuk mendapatkan momongan.
Inul Daratista dan suaminya, Adam Suseno ternyata harus menunggu selama 13 tahun untuk bisa dikaruniai buah hati.
Maka dari itu, ketika Yusuf Ivander Damares lahir ke dunia, tak heran jika Inul Daratista begitu memanjakan putra semata wayangnya tersebut.
Saking sayangnya pada Yusuf Ivander Damares, Inul Daratista bahkan tak kuasa jika harus membayangkan putranya beranjak dewasa dan suatu saat nanti harus mempunyai kegiatan sendiri.
Hal itu terbongkar melalui unggahan foto di Instagram pribadi @inul.d, pada Sabtu (8/5/2021), Inul Daratista dan sang buah hati tampak kompak menggunakan masker dan memakai kaos branded berwarna hitam.
"U and Me. My boy @ivanderdamares," tulis Inul Daratista dikutip Grid.ID.
Lalu pada kolom komentar itu, salah seorang netizen kemudian mewanti-wanti Inul Daratista dengan mengatakan suatu hari nanti sang biduan akan merasakan keresahan saat anaknya beranjak dewasa.
"Nanti saat Ivan mulai remaja & mulai sibuk dengan kegiatannya, mbak Inul akan merasakan gimana resahkan nunggu anak yang gak pulang-pulang," ujar salah satu netizen dengan akun @swastika_putri69.
Bak tak ingin hal itu terjadi, Inul Daratista mengatakan jika pasti akan memeluk buah hatinya dengan erat.
"Tak peluk erat-erat, supirnya bodyguard, gak boleh setir sendiri," pungkas sang biduan.
(*)