Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Nissa Sabyan dan Ayus memang masih menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen Tanah Air.
Bagaimana tidak? setelah rumah tangga Ayus hancur yang diduga karena kehadirannya, Nissa Sabyan justru memilih untuk diam.
Nissa memilih untuk mengklarifikasi perihal lain, seperti isu kehamilannya dan isu mengenai baju couple dengan Ayus.
Setelah sekian lama hiatus karena personelnya diduga melakukan hubungan terlarang, grup Sabyan Gambus akhirnya kembali tampil di depan publik.
Tak hanya sekali, grup religi itu bahkan diundang di berbagai acara televisi.
Keteguhan Nissa Sabyan dan Ayus tampaknya cukup besar.
Keduanya seakan menutup kedua telinga dan mata mereka untuk komentar negatif yang dilemparkan warganet untuknya.
Grup yang didirikan sejak tahun 2015 itu berencana untuk membuat kolaborasi yang super bersama dengan penyanyi religi ternama, Sulis.
Awalnya, Nissa Sabyan diberi kesempatan untuk bernyanyi bersama Sulis di salah satu acara televisi.
Tak tahu kapan, namun yang jelas, Sulis mengatakan jika dirinya sudah merasa nyaman sejak pertama bertemu dengan grup tersebut.
"Kebetulan chemistry kita juga dapet banget, meskipun baru bertemu berapa kali."
"Kita sudah akrab aja sama teman-teman Sabyan di sini," ucap Sulis, dikutip dari Youtube Trans TV Official, Minggu (16/52021).
Ayus selaku founder dari grup Sabyan, lantas mengakui bahwa keduanya tengah dalam pembicaraan.
Ia pun meminta netizen untuk turut mendoakan demi kelancaran proyek tersebut.
"Semoga sih, kita berharap, kemarin kita juga sudah ngobrol-ngobrol, gimana kalau bla bla bla."
"Ya, balik lagi, doakan saja, mudah-mudahan kita bisa bareng-bareng ada di satu frame," tandas Ayus.
Seperti yang diketahui jika Nissa dan Ayus diisukan selingkuh, hingga membuat Ririe Fairus mengajukan perceraian ke Pengadilan Agama Jakarta Utara dan dikabulkan pada 24 Maret.
(*)