Find Us On Social Media :

Nathalie Holscher Hamil, Istri Sule Sebut Ada 2 Hal yang Membuat Indra Penciumannya Lebih Sensitif: Kalau Udah Nyium Itu Mual...

By Citra Widani, Senin, 17 Mei 2021 | 20:13 WIB

Potret selfie Nathalie Holscher hamil

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Tahun ini menjadi tahun yang sangat dinantikan oleh Sule, pasalnya, sang komedian akhirnya mendapati kabar bahwa sang istri, Nathalie Holscher hamil.

Meski sempat berseteru, namun hubungan rumah tangga Sule akhirnya membaik pasca kabar Nathalie Holscher hamil.

Kabar Nathalie Holscher hamil juga sangat dinanti-nantikan oleh warganet, mengingat dirinya sempat keguguran beberapa waktu lalu.

Seperti layaknya ibu yang sedang mengandung, Nathalie Holscher mengaku jika dirinya merasa lebih malas untuk beraktifitas.

Ia akan terus berada di rumah dan beristirahat tanpa melakukan kegiatan seperti biasanya.

"Aku mau keluar rumah aja mager (malas gerak) banget," ucap Nathalie, dikutip dari youtube Cerita Cinta Sule, Senin (17/5/2021).

Sang mantan Dj itu kemudian menceritakan saat dirinya berjuang menjalani trimester pertama.

Baca Juga: Nathalie Holscher Hamil Namun Khawatir Jadi Gendut, Sule: Kami Menerima Apa Adanya

Ia mengatakan jika 3 bulan pertama kehamilan dirinya kerap merasakan mual berlebih.

"Yang susah sih memang trimester pertama, mualnya, mood-nya, magernya, itutuh, di trimester pertama aku udah lewatin," lanjutnya.

Seperti ibu hamil pada umumnya, Nathalie memiliki satu hal yang membuat indra penciumannya lebih sensitif.

Ketika mencium aroma makanan, dan bahkan aroma parfumnya sendiri, Nathalie terkadang merasa mual lantaran baunya yang menurutnya sangat menyengat.

"Bau masakan, jadi kalau udah nyium kayak gitu pasti mual."

"Bahkan bau parfum aku sendiri itu nyengat banget," tandasnya.

Tak hanya itu, Nathalie juga mengungkapkan jika semenjak mengandung, nafsunya untuk mengkonsumsi nasi sangatlah menurun.

Baca Juga: Awalnya Diberikan Nama Nabi di Depannya hingga Akhirnya Dihapus, Anak Sule Ini Disebut sang Komedian Dulu Malah Sering Sakit-sakitan: Jadi Panas, Enggak Kuat!

"Makan aja kalau lihat nasi kayak benci aja gitu sama nasi," imbuh wanita 29 tahun itu.

Sang dokter pun mengizinkannya untuk mengkonsumsi sumber karbohidrat lain seperti mie dan buah.

"Untungnya kata dokter makan mie juga gak papa, mie, atau buah gitu, yang penting masuk," lanjutnya.

(*)