Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Momen Idul Fitri tahun ini, aktor senior Mark Sungkar terpaksa merayakan Lebaran dengan status sebagai tahanan kota.
Seperti diketahui, Mark Sungkar merupakan terdakwa kasus korupsi dana kegiatan Pelatnas Triathlon.
Meski terpaksa merayakan Lebaran sebagai tahanan kota, Mark Sungkar enggan memperkeruh permasalahan yang tengah dihadapinya.
Pria 72 tahun itu tetap bersyukur masih diberi kesempatan untuk menikmati momen Idulfitri bersama keluarga.
Ya, Mark diketahui menjadi imam solat Ied di kediaman Zaskia Sungkar dan Irwansyah.
"Iya saya jadi khotibnya, jadi imam (solat Ied), bisa kumpul lagi seperti itu Alhamdullilah," kata Mark.
"Hidup itu mainan, hidup ini becanda," lanjut Mark saat ditemui Grid.ID usai persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (18/5/2021).
Ayah dari Zaskia dan Shireen Sungkar ini mengaku lebih fokus mempersiapkan urusannya di akhirat kelak.
"Yang penting akhirat harus kita siapkan yang jauh lebih serius," lanjut mantan suamu Fanny Bauty itu.
"Pokoknya (permasalahan) sementara. Anda kumpul di sini, besok kita kumpul ke kuburan atau lagi dikubur, bisa aja gitu," ujarnya.