Jangan ragu memberikan solusi
Apapun masalah yang membebani anak, tanggapilah dengan serius dan cobalah untuk memberikan solusi.
Meski demikian, jangan langsung melompat ke solusi dan berpura-pura memiliki semua jawaban atas masalahnya.
Walau terdengar sepele, hal ini dapat membuat anak lebih terbuka untuk mengkomunikasikan masalahnya kepada orang tua.
Berikan contoh yang baik
Tak dapat dipungkiri bahwa anak cenderung menyontohkan perilaku atau kebiasaan orangtuanya.
Untuk itu, penting untuk memikirkan bagaimana orangtua menghadapi emosi di depan anak karena ini akan mempengaruhi cara anak bersikap dan mengatasi diri mereka sendiri.
(*)