Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Sebagian orang mungkin mengira bahwa arti mimpi buang air kecil adalah pertanda buruk.
Walaupun tidak salah, namun ada juga arti mimpi buang air kecil yang ternyata menandakan hal baik.
Namun kamu harus waspada, sebab arti mimpi buang air kecil ini juga bisa menandakan adanya trauma yang masih menghantuimu.
Buang air kecil sendiri merupakan sebuah kegiatan yang tidak pernah terpisahkan dari kehidupan kita, sampai-sampai masuk ke dalam mimpi.
Bermimpi tentang buang air kecil sering ditandai dengan keinginan untuk pergi ke kamar mandi atau toilet untuk mengosongkan kandung kemih.
Mimpi ini sering melambangkan pelepasan ketegangan atau tekanan yang sudah lama tertahan di dalam diri kamu.
Kamu perlu segera menyelesaikan atau mengatasi masalah ini secepat mungkin, supaya kecemasan dan stres di dalam diri tidak semakin menumpuk.
Baca Juga: Aneh Bin Ajaib, Ternyata Ini Arti Mimpi Musuh Bebuyutan yang Tiba-tiba Jadi Ramah
Untuk lebih jelasnya mengenai arti mimpi buang air kecil, simak pemaparan yang telah dirangkum Grid.ID dari Dream Astro Meanings.
Arti mimpi buang air kecil secara umum
Secara umum, arti mimpi buang air kecil adalah pertanda baik karena melambangkan kekayaan dan kemakmuran.
Mimpi ini sering menunjukkan kesuksesan atau hal-hal baik dalam upaya yang kamu lakukan saat ini dan masa depan.
Arti mimpi buang air kecil di toilet
Mimpi seperti ini menandakan adanya hal baik seperti pertanda komunikasi yang baik dengan seseorang.
Arti mimpi ini juga tanda kesembuhan yang cepat bagi mereka yang sakit dan pengingat akan perlunya pembersihan emosional.
Baca Juga: Arti Mimpi Menjadi Superhero, Apakah Tanda Tidak Puas dengan Diri Sendiri dan Keadaan di Sekitar?
Arti mimpi buang air kecil di celana
Waspada jika kamu bermimpi buang air kecil di celana karena ini bisa menjadi peringatan adanya konflik dalam waktu dekat.
Berhati-hatilah dan perhatikan sikap kamu, terutama di tempat kerja, supaya bisa menghindari konflik tersebut.
Arti mimpi buang air kecil di tempat tidur
Mimpi seperti ini bukanlah pertanda baik karena biasanya menandakan adanya masalah atau trauma yang masih menghantui.
Bahkan, masalah atau trauma ini dianggap sebagai hal yang menghalangi kamu untuk melangkah maju ke depan.
(*)