Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Artis Desy Ratnasari buka suara soal hubungan sang anak dari pernikahannya dengan Sammy Hamzah, Nasywa Nathania Hamzah, dengan sang mantan, Irwan Mussry.
Desy Ratnasari menyebut, walaupun hubungannya dengan pria yang kini jadi suami Maia Estianty ini sudah kandas, sang anak punya relasi tersendiri.
"Saya pikir hubungan saya walau terhenti tapi silaturahmi putri saya punya jalur sendiri," kata Desy Ratnasari saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Hubungan Nasywa dan Irwan Mussry memang menjadi sorotan setelah baru-baru ini terungkap, anak Desy Ratnasari masih menyebut pengusaha itu dengam sebutan 'Daddy'.
Menanggapi tersebut, permpuan kelahiran Sukabumi itu membela bahwa panggilan pada Irwan Murssy sudah melekat sejak sang anak berusia belia.
"Panggilan tersebut sudah dari beliau kecil ya, anak kecil manggil seperti itu jadi yasudah menurut saya sah-sah aja. Masa jadi bapak," ujae Desy Ratnasari santai sambil bergurau.
Menurut pelantun 'Tenda Biru' ini, di suatu momen, sang anak sebenarnya sudah mencoba memanggil Irwan bukan dengan sebutan 'Daddy'.
Baca Juga: Anak Beri Izin untuk Kembali Menikah, Desy Ratnasari Terpikir Mau Punya Pasangan Lagi Belum?
Mengingat Nasywa kini sudah cukup dewasa untuk mengerti situasi di antara sang bunda dan Irwan sudah berbda.
Akan tetapi, sikap berbeda dari Nasywa yang menyebutnya 'Bapak' malah dipertanyakan Irwan.
"Tapi justru malah putri saya greeting lebaran atau apa ulang tahun, waktu itu, biasanya ada occasion, dia panggil bapak," tutur Desy menceritakan.
"Karena dia sekarang tahu situasinya lalu kemudian dimarahin, 'Panggil bapak' ya sudah oh iya iya."
"No dimarahin dalam konteks, 'Kok jadi panggil Bapak?' Pertanyaannya bukan dimarahin lah," ungkapnya menyampaikan.
Mengartikan bahwa hubungan di antara Irwan dan sang anak masih baik saja, aktris di film Pesta ini memperingatkan soal kehidupan yang tidak ingin diganggu.
"Oh ya sudah berarti itu masih diizinkan lah buat manggil, untuk memanggilnya, mereka punya jalur sendiri."
"Tapi aku cuma mengingatkan, orang punya kehidupan yang tidak ingin diganggu, kamu harus hargain itu," imbuhnya menyimpulkan.
(*)