Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel AhmadGrid.ID - Artis Tommy Kurniawan mendapat banyak pelajaran dari musibah yang dialaminya berupa cidera kaki saat sedang berolahraga.Untuk menghindarinya di kemudian hari, Tommy Kurniawan sendiri sadar pentingnya pemanasan sebelum menjalankan kegiatan fisik.Tommy Kurniawan berbagi pengalamannya saat mengisi acara sebagai tamu di acara Kopi Viral, Jum'at (28/5/2021)."Jadi olahraga harus tetap olahraga, penting banget untuk supaya peredaran darah kita lancar metabolisme berjalan dengan baik," kata Tommy dikutip Grid.ID dari siaran langsung Trans TV.
Baca Juga: Jalan Pakai Tongkat karena Cedera Usai Olahraga, Tommy Kurniawan Sempat Ogah Kondangan karena Malu"Cuma dalam olahrga itu ada yang namanya pemanasan, ini yang gak boleh dilewatin ya," sambung pemain Sinetron Inayah (2009) tersebut.Menurut pria berusia 36 yang memulai karir sebagai model ini, seharusnya kita jangan malas menjalankan pemanasan saat olahraga.
Lebih lanjut, suami Lisya Nurrahmi ini menyarankan untuk yang senang berolahraga untuk melatih otot kecilnya."Jadi kadang kalau kita pemanasan kebanyakan ‘waduh nanti ini kita capek duluan ni’ padahal enggak, padahal mensiapkan," tuturnya menyampaikan.
"Sama otot kecil, jadi kita tu selalu fokus latih otot besar, paha, betis, tapi di sini tuh ada otot kecil yang harus dilatih," imbuhnya menyimpulkan.Kecelakan cukup parah saat bermain futsal beberapa, memang membuat pria kelahiran tahun 1984 diharuskan operasi meniskus atau tulang rawan.Kondisinya berangsur setelah dioperasi, Tommy Kurniawan masih berjalan menggunakan tongkat.
Baca Juga: Hampir Sebulan Jalan Pakai Kruk Usai Operasi Lutut, Tommy Kurniawan Kini Mulai Lepas Tongkat Penyangga Kakinya saat Lakukan Fisioterapi : Doain Lancar ya"Yes Alhamdulillah terus membaik, di terapi ke dua saya nyobain recovery pum. Gunanya untuk melenturkan otot-otot saya karena tegang (kaki kiri) sebagai tumpuan utama dan kaki kanan untuk relax."
"Teknologi makin canggih ya hahaha saya norak sendiri nih," tulis Tommy Kurniawan di akun Instagram.
(*)