Grid.ID - Jangan mentang-mentang harganya ekonomis, kamu bisa bebas begitu saja saat membeli tempe.
Kalau tidak memahami mana tempe dengan kualitas bagus, yang ada kamu merugi, loh!
Ya, tempe yang jadi sajian favorit karena harganya murah meriah nyatanya juga bisa dicurangi pedagang nakal.
Apalagi buat yang awan dan tak tahu cara membedakan tempe segar dan hampir busuk.
Jika kita tidak teliti, bisa saja kita mengambil tempe yang sudah turun kualitasnya.
Maka dari itu, saat membeli tempe kita harus memperhatikan hal penting ini.
Mengutip dari kompas.com, seorang koki dari Hotel Santika Cirebon Aguk Prasetiyo membagikan tips memilih tempe yang tepat.
Dengan begitu kalau kamu menemukan tempe dengan 3 tanda ini sebaiknya jangan dipilih.
1. Warna tempe kecoklatan
Perhatikan warna tempe dan jamurnya.
Kamu pasti akrab dengan tempe yang memiliki warna kuning dan jamurnya berwarna putih.