Find Us On Social Media :

Menikah dengan Citra Monica Setelah sang Istri Berpulang dalam Bencana Tsunami Tanjung Lesung, Ifan Seventeen Bahagia Ayah Dylan Sahara Jadi Saksi Ijab Kabulnya: Butuh Kebesaran Hati yang Luar Biasa

By Mahdiyah, Minggu, 30 Mei 2021 | 17:09 WIB

Kolase Foto Ifan Seventeen, Citra Monica dan Dylan Sahara.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Kabar bahagia datang dari Ifan Seventeen dan Citra Monica.

Ya, Ifan Seventeen telah sah mempersunting Citra Monica sebagai istrinya pada Sabtu (29/5/2021).

Ifan Seventeen dan Citra Monica kini sudah sah menjadi suami dan istri.

Ifan agaknya kini siap membuka lembaran baru usai kehilangan sang istri pada bencana tsunami Tanjung Lesung pada Desember 2018 lalu.

Ya, sang istri, Dylan Sahara, menjadi korban dalam tsunami itu.

Ifan pun sempat sangat terpuruk saat kehilangan sang istri.

Ingin bangkit dari keterpurukannya, Ifan pun mencoba membuka lembaran baru bersama dengan Citra Monica.

Baca Juga: Pantas Saja Ifan Seventeen dan Citra Monica Memilih Turki Sebagai Lokasi Bulan Madu, Ternyata Negara Ini Punya 10 Fakta Menarik yang Jarang Orang Tahu

Namun, yang semakin membuat pernikahan Ifan Seventeen dan Citra Monica kian mengharukan adalah kehadiran orang tua Dylan Sahara.

Melansir kanal Youtube Indosiar pada Minggu (30/5/2021), ia bahagia orang tua Dylan bisa hadir di pernikahannya.

Dalam acara pernikahan itu, Ifan Seventeen dan sang istri pun sungkem kepada orang tua Dylan Sahara.

"Kita berdua sungkem ke orang tua Dylan," kata Ifan.

Pelantun lagu 'Kemarin' itupun memahami bahwa orang tua Dylan Sahara memiliki kebesaran hati yang luar biasa untuk menyaksikannya menikah dengan Citra Monica.

"Mereka berdua (orang tua Dylan Sahara) mau hadir aja kan itu butuh kebesaran hati yang luar biasa," ujarnya.

Baca Juga: Beri Mas Kawin Satu Set Cincin Berlian hingga Uang Sebesar 3500 Dolar, Ifan Seventeen Bocorkan Arti Mahar yang Diberikan pada Citra Monica

Tak hanya itu, kehadiran ayah Dylan sebagai saksi ijab kabulnya pun membuat Ifan kian bahagia.

"Apalagi papanya almarhumah Dylan jadi saksi," lanjutnya.

Dirinya pun mengaku sangat berterima kasih kepada orang tua Dylan.

"Ini rasa terima kasih kita ke mami papinya Dylan," sambungnya.

(*)