Find Us On Social Media :

Pertanyaan Tes TWK KPK yang Kontroversial Dibongkar, Pegawai Disuruh Pilih Al Qur'an atau Pancasila

By None, Selasa, 1 Juni 2021 | 19:43 WIB

KPK

Saat itu, temannya didesak harus memilih salah satu antara Al-quran atau Pancasila.

"Teman saya sudah menjawab, ‘saya sebagai umat Islam saya berpegang teguh kepada Al-quran, tapi kalau sebagai warga negara, saya ikut ideologi negara yaitu Pancasila.' Enggak bisa harus pilih salah satu, akhirnya teman saya bilang ya sudah saya pilih Alquran," ucapnya.

"Mungkin itu yang disebut menjadi radikal dan tidak lulus, saya juga nggak tahu," katanya.

Kemudian ada pula pertanyaan lain, lanjut dia, apakah bersedia atau tidak membuka hijab demi bagsa dan negara. Temannya menjawab tidak bersedia untuk itu.

Baca Juga: Promosi Lagu Baru Usai Isu Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus Mereda, sang Vokalis Sabyan Gambus Kembali Tutup Kolom Komentar

"Ada yang diminta lepas kerudung demi bangsa dan negara, bersedia atau tidak. Teman saya bilang, tidak bersedia. Lalu dibilang, ‘egois kali kamu ya nggak mau melepas jilbab demi bangsa dan negara,’" ujarnya.

"Padahal teman saya bilang apa korelasinya harus lepas kerudung untuk bangsa dan negara. Kami semua merasa apa korelasi pertanyaan-pertanyaan tersebut dengan wawasan kebangsaan, kalau memang untuk mendapatkan label wawasan kebangsaan kami harus rela dilecehkan,'" jelasnya.

Selain itu ada juga pegawai perempuan alami pelecehan yang dilakukan pewawancara berjenis kelamin laki-laki itu terjadi terhadap seorang pegawai KPK berjenis kelamin perempuan berusia 35 tahun dan belum menikah.

"Saya mendapat beberapa cerita yang sangat bikin memprihatinkan dan bikin sedih begitu ya. Usianya sekitar 35 tahun yang belum menikah, lalu ditanya ‘kenapa belum menikah umur segini?'" tutur Putri.

"Lalu ditanya jangan-jangan LGBT, apa masih punya hasrat atau tidak. Lalu ditutup dengan bagaimana kalau nikah sama saya saja, mau nggak jadi istri kedua," jelasnya.