Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Sandang predikat anak ulama besar, kehidupan Alvin Faiz dan Ameer Azzikra kerap jadi sorotan publik.
Apalagi saat ini tengah viral permasalahan rumah tangga yang jadi alasan perceraian Alvin Faiz dengan Larissa Chou.
Tak tanggung-tanggung, Larissa Chou bahkan nekat bongkar aib Alvin Faiz selama 5 tahun membina rumah tangga dengannya.
Sontak tak sedikit netizen yang menyayangkan tabiat putra mendiang ustaz Arifin Ilham itu.
Mencuatnya permasalahan pribadi sang kakak dinilai Ameer merupakan salah satu resiko memiliki orang tua seorang ulama besar.
"(Jadi anak ulama besar) Itu sudah menjadi resiko," kata Ameer saat tayangan live Rumpi Trans TV, Selasa (1/6/2021).