Anak kecil tidak dapat menjelaskan bahwa mereka merasa kesal dan khawatir.
Kemudian, mereka mulai menunjukkan perilaku bahwa ada sesuatu yang salah, termasuk perubahan masalah tidur.
Dalam kondisi ini, anak-anak yang stres mungkin mulai mengalami kondisi berjalan sambil tidur.
Nah, orang tua tidak boleh membangunkan si kecil dalam situasi ini.
Sebaliknya, pastikan dia aman.
Orang tua tidak perlu membawa anak ke tempat tidur atau tidur di sebelahnya (itu bisa memulai kebiasaan buruk lainnya).
Namun, bisa duduk bersaman dan dengan lembut mencoba menenangkannya sampai dia rileks kembali.
3. Si kecil mengalami masalah perilaku
Balita yang telah berhasil dilatih buang air di toilet, mungkin mulai sering mengalami beberapa masalah.
Bisa juga anak berusia 3 tahun mungkin mulai bertingkah seperti "bayi" lagi.
Buatlah anak bersemangat untuk melakukan hal-hal besar.
Misalnya, si kecil bisa membantu mengemas makan siang sendiri untuk sekolah TK.
Sebanarnya, orangtua perlu konsistensi, kesabaran, dan rasa cinta.
Itu semua akan membantu anak mengatasi stres dan kecemasan.
(*)