Find Us On Social Media :

Bantah Isu Perceraian Jun Ji Hyun, Agensi Culture Depot Siap Ambil Tindakan Hukum Atas Penyebaran Rumor Palsu

By Rizqy Rhama Zuniar, Kamis, 3 Juni 2021 | 15:51 WIB

Jun Ji Hyun

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Baru-baru ini, publik dikejutkan dengan rumor tentang retaknya rumah tangga pemain 'My Love From the Star', yakni artis Jun Ji Hyun.

Kabar perceraian Jun Ji Hyun dengan suaminya, Choi Joon Hyuk terungkap melalui siaran saluran YouTube Garo Sero Institute.

Pihaknya menyebut bahwa Choi Joon Hyuk diduga berselingkuh dari Jun Ji Hyun.

Hal inilah yang diduga menjadi penyebab perceraian rumah tangga mereka yang telah dibina selama 9 tahun.

Tak berselang lama, Culture Depot selaku agensi yang menaungi Jun Ji Hyun akhirnya merilis pernyataan resmi terkait rumor tersebut.

Pihaknya dengan tegas menyatakan bahwa isu perceraian Jun Ji Hyun merupakan rumor palsu.

Dikutip dari Koreaboo.com, dalam pernyataan yang dirilis pada Kamis (3/6/2021), agensi dengan tegas membantah rumor perceraian Jun Ji Hyun yang dilaporkan oleh Garo Sero Institute.

Baca Juga: Rumah Tangga Jun Ji Hyun Dirumorkan Retak, Perselingkuhan sang Suami Diduga Menjadi Penyebab Perceraian

"Pertama, kami ingin memberitahu bahwa semua yang disebutkan dalam siaran itu tidak berdasar," jelas agensi.

Seakan tak terima dengan kabar yang beredar, Culture Depot mengungkapkan bahwa rumor palsu tersebut bersumber dari Garo Sero Institute

"Saat ini, informasi yang berbeda dari kebenaran sedang disebarkan secara online, dan telah dipastikan bahwa rumor jahat yang disengaja berasal dari siaran oleh Garo Sero Institute," lanjutnya.

Agensi juga menyatakan akan mencari tahu kebenaran dari informasi yang beredar dan akan mengambil tindakan hukum atas penyebaran berita palsu.

"Karena itu, kami berusaha mencari tahu kebenaran sebenarnya tentang informasi yang menyimpang," kata agensi.

"Dan akan mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap penyebaran informasi palsu melalui artikel dan komentar yang berbeda dari fakta," jelasnya.

Di lain sisi, pasca membintangi drama 'The Legend of Blue Sea', Jun Ji Hyun belum kembali terlihat di layar kaca.

(*)