"Udah gue cuma dalem hati doang gini, lu merem sama melek sama (sama-sama gelap)," tuturnya.
Hal itu tak pelak langsung membuat ibu 3 anak tersebut teringat tentang kematian.
"Terus gue bilang, ini nih nanti kalau elu pulang ke atas (meninggal), lu sendirian, lu begitu nggak ada yang bantuin lu, lu sendirian," cerita dia.
Nia Ramadhani bahkan mengatakan jika saat itu dirinya tak kuasa untuk menahan tangis.
"Jadi dari situ gue nangis kan kaya aduh Tuhan tolong deh, tolong bantu aku untuk kaya bisa belajar, supaya nanti pas berpulang itu gue seneng," tuturnya.
Untungnya pengalaman tersebut akhirnya memberikan pelajaran hidup yang berharga bagi Nia Ramadhani.