Find Us On Social Media :

Hotman Paris Hutapea Sebut Desiree Tarigan Mau Berdamai Jika Hotma Sitompul Robohkan Tembok Pemisah Rumahnya

By Rangga Gani Satrio, Senin, 7 Juni 2021 | 15:44 WIB

Hotman Paris dan Desiree Tarigan selepas melaporkan keluhannya ke Komnas Perlindungan Perempuan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Sebelumnya diberitakan, Hotman Paris Hutapea sebut kliennya Desiree Tarigan akan berdamai dengan suaminya, Hotma Sitompul.

Hotman Paris Hutapea kembali sampaikan bahwa Desiree Tarigan akan terima perdamaian jika tembok pemisah rumah yang dibangun di atas tanah Mulyana Tarigan dirobohkan.

Hal itu disampaikan Hotman Paris Hutapea saat ditemui Grid.ID di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (7/6/2021).

"Desi itu intinya, salah satu syarat utama, harus kembali tanah ibunya yang ditembok," kata Hotman.

"Semula syarat itu berat dipenuhi, tapi belakangan sepertinya sudah setuju," sambungnya.

Kendati demikian, Hotman pastikan tidak ada kata bersatu dalam hubungan rumah tangga Hotma dan Desiree.

Alias setelah kata damai disepakati, Hotma dan Desiree tetap akan bercerai.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Meski Tinggal di Istana Mewah, Sarwendah Ternyata Sering Datangi Psikolog, Hingga Mewahnya Restoran Reino Barack Bikin Hotman Paris Melongo

"Tapi kalau untuk kembali memadu cinta sebagai suami istri, Desi sudah bilang, 'No way'," jelas Hotman.

"Jadi tidak akan kembali ke perkawinan semula," lanjutnya.

Hotman juga mengatakan surat perdamaian antara keduanya belum juga ditandatangani.

Lantaran masih ada pembahasan untuk melakukan perdamaian.

"Kalau mengenai rencana tanda tangan perdamaian, kami belum tahu. Soalnya kami masih berunding," pungkasnya.

Sebagai pengingat, kasus perebutan tanah sedang ditangani oleh Polres Jakarta Selatan.

(*)