Find Us On Social Media :

Kembali Buka Kolom Komentar Usai Sekian Lama Ditutup, Nissa Sabyan Langsung Dimintai Klarifikasi Perihal Isu Hubungannya dengan Ayus

By Mahdiyah, Selasa, 8 Juni 2021 | 08:13 WIB

Kolase Foto Ayus dan Nissa Sabyan.

Laporan Waratwan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Isu jalinan asmara Nissa Sabyan dan Ayus masih menjadi perbincangan banyak pihak.

Betapa tidak? Sejak munculnya kabar bahwa Nissa Sabyan merupakan biang keretakan rumah tangga Ayus dan Ririe, isu itu tak pernah terjawab hingga saat ini.

Lagi-lagi, Nissa Sabyan dan Ayus bungkam seribu bahasa perihal isu jalinan asmara mereka.

Publik pun terus menuntut keduanya untuk segera memberikan kejelasan perihal isu tersebut.

Namun, alih-alih segera memberikan titik terang tentang permasalahan ini, Ayus justru tengah sibuk mempersiapkan lagu baru.

Selama isu ini mencuat ke publik, setidaknya ada 4 lagu baru yang sudah di rilis oleh Sabyan.

Bungkamnya kedua personel Sabyan Gambus ini pun selalu menyisakan tanya di benak publik.

Baca Juga: Nissa Sabyan Akhirnya Buka Kolom Komentar Usai Rumor Main Serongnya dengan Ayus Menyeruak, Warganet Langsung Serbu Media Sosial sang Vokalis Sabyan Gambus dengan Berbagai Komentar Pro dan Kontra

Namun, baru-baru ini, setelah sekian lama Nissa menutup kolom komentar akun Instagramnya @nissa_sabyan, ia membukanya kembali.

Netizen pun sontak membanjiri kolom komentar sang vokalis.

Netizen justru meminta Nissa untuk segera memberikan klarifikasi.