Find Us On Social Media :

Bak Lempar Batu Sembunyi Tangan Usai Tega Bikin Rafathar Dibully Seantero Negeri Demi Konten Prank, Baim Wong Dikuliti Netizen: Sekali-kali Anak Lo Dong yang di Prank!

By Siti Maesaroh, Selasa, 8 Juni 2021 | 10:25 WIB

Rafathar dan Baim Wong

Grid.ID - Nama suami dari Paula Verhoeven, Baim Wong kembali banjir hujatan dari netizen.Ya, kali ini lagi-lagi gegara konten YouTube miliknya yang bertema prank yang bikin netizen geram.Sudah bukan jadi rahasia umum lagi, Baim Wong memang bersahabat dekat dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.Baim bahkan kerap membuat konten ngeprank alias menjahili putra sahabatnya tersebut yakni, Rafathar Malik Ahmad.Akibatnya, Rafathar pun sering tertangkap kamera tengah marah dan kesal.Namun parahnya, dari kejadian tersebut, Rafathar juga kena apes gegara ada yang membullynya lantaran dianggap tak sopan.Padahal hal tersebut dilakukannya bukannya tanpa alasan, melainkan hanya naluriah refleks yang diungkapkannya karena marah terus dijahili.

Baca Juga: Tega Mainkan Hati Rafathar hingga Ngamuk Usai Bawa Truk Hadiah yang Isinya Cuma Hewan Kecil dalam Toples Ini, Baim Wong Disemprot Nagita Slavina: Nggak Usah Deh Im, Rafathar Kecewa!

Meski begitu, bak nasi sudah menjadi bubur, bukannya berhenti Baim Wong justru masih saja kerap membuat konten menjahili putra Raffi tersebut.Parahnya, Baim Wong justru dituding bungkam atas pembullyan yang menimpa Rafathar gegara aksinya.Sementara itu, tak tahan Rafathar terus dibully netizen, Mbak Lala yang merupakan sang pengasuh langsung angkat bicara.Melalui Insta Story yang diunggahnya Senin (7/6/2021), Mbak Lala langsung membela Rafathar."Banyak yang bilang Rafathar anaknya marah-marah, enggak sopan santun, enggak diajarin sama orang tua. Jujur aku sedih banget," kata Lala menahan tangis."Aku yang tahu Rafathar. Aku yang tahu cara bu Raffi sama Pak Raffi ngedidik Rafathar. Rafathar itu sangat dididik apalagi dalam hal sopan santun," tambahnya.Ditambah lagi, Lala merasa Rafathar menjadi marah lantaran kesalahan yang dilakukan Baim Wong.

Baca Juga: Ngaku Sudah Bersobat Sejak Orok dengan Pangeran Cendana hingga Langsung Meluncur Saat Diminta, Baim Wong Ciut Nyali dan Ngacir Saat Berhadapan dengan Suami Mayangsari: Ada Bokap, Serem, Untung Diingetin!

"Kalian hanya melihat sepenggal dari video itu. Kalian bisa lihat di video itu. Aku mau nangis ya, sedih woy. Anak kecil enggak ngerti apa-apa. Di situ dia tuh posisinya, Pak Baim sudah melakukan kesalahan berkali-kali," ungkap Lala."Tolong dong buat netizen atau ibu-ibu. Kalau enggak tahu ceritanya, keep silent, enggak usah ngetik hal-hal yang enggak berguna," pungkas Lala.Setelahnya, banyak netizen pun ikut berang dan tak sedikit pula yang langsung berkomentar dalam postingan Baim yang diunggah Senin (7/6/2021).

Ya, meski saat itu Baim tengah mempromosikan game, namun komentar netizen tetap menyoroti sikapnya yang acuh atas pembullyan terhadap Rafathar."Kasian rafathar di bully pdhl yg salah yg ngeprank," komentar @sophieannawidjodjo."Please yaa om baim jangan suka nge prank anak orang, becandanya jangan kelewat batas.. Kita aja kesel liatnya apalagi anak kecil yang ngalamin. Kalau misalkan kiano digituin sama orang mau ga? Kasian lhoo rafathar," tulis @eninurwanti."Sekali2 anak lo dong yg di prank, anak orang mulu perasaan," tambah @mcr_wayyy."Woyy prank anak sendiri aja..! udah punya anak kaan?? gedeeg ihh #saverafathar," komentar @kedai_cinta_jogja."Gara2 lo, rafathar dibully.. blm ngerasain anaknya dibully ya Im," tambah @gahlez.(*)