Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Presenter Gofar Hilman akhirnya buka suara soal tuduhan pelecehan seksual yang baru-baru ini heboh menyeret nama dirinya.
Melalui akun Twitter-nya, Gofar Hilman membantah tuduhan pelecehan seksual seperti yang dituduhkan pemilik akun Twitter @quweenjojo.
Awalnya, Gofar Hilman mengingat bagaimana peristiwa yang memungkinkan hal itu terjadi di sebuah event beberapa tahun lalu.
Gofar tak membantah banyak wanita ataupun pria yang meminta Instagram Story padanya, disambut dengan rangkulan.
Atas rangkulan tersebut, Gofar pun meminta maaf pada pihak yang merasa tidak nyaman.
"Tanggapan gue soal kejadian yg lagi rame banget di Twitter yang melibatkan nama gue. Gue inget banget event itu, di acara tsb banyak cowok dan cewek yang minta Instastory," tulis Gofar Hilman dikutip Grid.ID dari Twitter, Rabu (9/6/2021).
"Di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu," lanjutnya.
Gofar sendiri menegaskan posisinya saat itu tidak melakukan pelecehan seksual sama sekali.
Mantan penyiar radio ini juga memiliki saksi yakni seorang asisten dan seorang panitia acara yang mengawalnya sampai masuk mobil.
"Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu, ada dua orang yang dampingin gue saat itu," kata Gofar Hilman.
"Ada satu orang cewek panitia dan satu orang cowok asisten gue, mereka yang jagain gue sampe masuk mobil di akhir acara," terangnya.
Sebelumnya, Gofar Hilman menjadi perbincangan yang berujung trending topic di media Twitter, usai akun @quweenjojo membeberkan pelecehan seksual.
Dalam pengakuan pemilik akun @quweenjojo, ia mengaku dirangkul dan disentuh bagian tubuhnya oleh Gofar saat melakukan Instagram Story di acara yang ia datangi. (*)