Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Sejak Kamis (9/6/2021), media sosial diramaikan dengan antrean BTS Meal yang dipesan melalui ojek online di gerai makanan McDonald's.
Hal ini karena adanya peluncuran BTS Meal, yang terdiri dari Mc Chicken Nugget.
Ada beberapa makanan dalam paket BTS Meal, di antaranya nugget ayam.
Mengutip laman Thetab.com, nugget ayam sediri diketahui mengandung protein.
Protein adalah elemen penting dari diet seimbang, karena merupakan komponen dari setiap sel dalam tubuh, lalu membentuk rambut dan kuku kita.
Protein bisa mengurangi rasa lapar dan membantu menurunkan berat badan.
Kadar protein yang tinggi dalam nugget ayam benar-benar membantu menurunkan berat badan karena menekan rasa lapar.
Baca Juga: Resep Nugget Ayam Keju, Sajian Nikmat untuk Temani Kerja
Protein juga meningkatkan metabolisme dan akan mendorong tubuh untuk menambah berat otot, bukan lemak.
Bahkan, nugget ayam bisa menjadi antidepresan.
Ini mengandung asam amino (triptofan) yang menyebabkan tubuh memproduksi serotonin, zat kimia yang membuat merasa bahagia.
Nah, jika kamu masih belum kebagian nugget ayam dalam paket BTS Meal, tenang saja.
Kita bisa coba membuatnya sendiri di rumah, loh.
Grid.ID telah melansir dari laman Kompas.com, inilah resep nugget ayam ala McDonald’s.
Bahan-bahan:
2 pasang dada ayam, sisihkan kulitnya
1 cup air
1 cangkir tepung terigu
1 sdt bubuk bawang bombay
2 sdt garam
Minyak goreng secukupnya
1 telur
¼ sdt lada hitam
1/6 sdt bubu bawang putih
½ sdt MSG
Baca Juga: Yuk Bikin Nugget Saos Mayo, Sajian Praktis Saat Weekend
Cara membuat:
Awali dengan pukul-pukul fillet dada ayam agar gepeng.
Setelah itu, kocok telur dan campur dengan segelas air.
Siapkan kotak makan, masukkan tepung, garam, merica, bubuk bawang, dan MSG.
Kemudian, masukkan potongan ayam ke campuran tepung tersebut dan kocok kotak makan.
Keluarkan, masukan daging ayam yang sudah dilapisi tepung ke mangkuk telur kocok.
Setelah itu, masukan lagi daging ayam ke dalam tepung, lalu kocok lagi.
Setelah berbagai tahap tersebut, simpan ayam di lemari es selama satu jam.
Baca Juga: Alasan Kenapa Nugget di McDonald's Cuma Terdiri dari 4 Bentuk Aja
Keluarkan potongan ayam dari kulkas, lalu aduk dengan sisa tepung dan telur jika masih ada.
Goreng dengan minyak panas 185 derajat Celcius sekitar 10 menit.
Tiriskan nugget ayam dan santap selagi hangat.
(*)