Warna hitam yang dipilih sebagai warna meja makan juga berhasil untuk menyeimbangkan suasana.
Pasalnya, ruang makan berwarna cerah dari cat tembok putih dan cokelat muda dari buffet yang diletakkan di ruangan ini.
Nikita juga meletakkan kaca di ruang makan yang berfungsi untuk memberikan kesan luas.
Nikita juga melengkapi dekorasi ruang makannya dengan meletakkan jejeran piala penghargaan dan prestasi yang pernah didapatnya.
Ruangan Penuh Memori
Yang unik dari ruang makan ini adalah pilihan Nikita untuk meletakkan rak penuh berisi foto memori dirinya dan kedua orang tuanya yang sudah meninggal.
Tidak hanya itu, rak kayu berwarna cokelat muda tersebut juga penuh dengan foto-foto anak Nikita.
Melalui foto-foto yang ada di rak ini, Nikita mengenang kedua orang tuanya dan momen-momen penting dalam hidupnya.
Rak ini memberikan kesan hangat untuk ruang makan yang merupakan tempat keluarga berkumpul.
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.grid.id dengan judul Mengintip Isi Apartemen Nikita Mirzani, Ruang Makannya Penuh Akan Memori Indah
(*)