Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Kabar Nathalie Holscher hamil memang bukan lagi rahasia.
Sebab, semenjak Nathalie Holscher hamil, kehidupan Sulu dan keluarga makin jadi sorotan.
Selain itu, warganet memang semakin menyorot gerak-gerik Nathalie Holscher yang saat ini hamil.
Betapa tidak, sebelum Nathalie Holscher hamil rumah tangga mereka memang sempat menghebohkan publik.
Nyaris berada diujung tanduk, Nathalie Holscher juga sempat angkat kaki dari rumah Sule.
Akibat hal tersebut, kini apapun yang berkaitan dengan Nathalie Holscher dan Sule makin genjar disorot warganet.
Membagikan kabar terbaru lewat tayangan Youtube Sunah Official, wanita 28 tahun itu mengaku tengah dibuat galau.
Menurut Nathalie Holscher, kini anak-anak sambungnya semakin jarang memperhatikan dirinya sejak berbadan dua.
Tak seperti waktu pertama yang selalu lengket, Nathalie Holscher akhirnya mendatangi Rizwan dan Ferdinan.
Saat berada dikamar anaknya, Nathalie langsung menanyakan mengapa keduanya kini semakin menjauh.
"Sekarang berdua sibuk nge-game, nah yang ini (Ferdinan) sibuk main game juga ya," ujarnya
"Kenapa gak pernah main ke kamar bunda, main game mulu," imbuh Nathalie bertanya.
Tak mendapat jawaban, istri Sule kembali mencecar Ferdinan yang hanya melontarkan senyum.
"Kamu kenapa kalau udah main game, main game terus. Udah jarang banget ke kamar bunda, cium bunda gitu," ungkapnya.
"Tapi bunda juga gak pernah cium, cium dulu," celetuk Ferdinan manja.
"Kamu gak pernah ke kamar bunda, kenapa gitu," sambil mencium Nathalie kembali mempertanyakan perubahan sang putra.
Tak mengeluarkan sepatah kata, Ferdinan langsung mencium balik sang ibunda.
Masih terlihat cuek, anak bungsu Sule dengan almarhum Lina Jubaedah itu hanya tersenyum dan malu-malu di hadapan kamera.
Youmanage Hrloga | Youmanage HR Software Login Hel
(*)