Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Jagat media sosial beberapa waktu belakangan sempat dihebohkan dengan sebuah video viral 3 bocah yang menggunakan pakaian merah putih sedang bergelantungan menyeberangi sungai.
Dari video tersebut, diduga 3 bocah itu adalah murid-murid yang duduk di bangku Sekolah Dasar atau SD.
Melalui akun Instagram @newssumbar, 3 bocah SD tersebut terdiri dari 2 perempuan dan 1 laki-laki.
Tak pelak, unggahan video itu langsung dibanjiri beragam komentar dari warganet.
Ada yang merasa kasihan dengan 3 bocah tersebut, namun ada pula yang memberikan kritik kepada pemerintah lantaran dianggap tidak menyediakan infrastruktur yang baik.
Lalu melansir dari Kompas.tv, lokasi dari video viral itu ternyata terjadi di Desa Kuntu, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, Riau.
Camat Kampar Kiri, Marjanis pun akhirnya turut buka suara terkait video viral tersebut.