Sesampainya di atas, Atta, Aurel dan 2 rekannya yakni Gilang Widya dan Shandy Purnamasari langsung mampir ke warung kecil untuk mengisi perut.Atta pun terlihat membayar seluruh tagihan di warung dan tak lupa menyisakannya untuk penjual."Kalian kalau ke Bromo datang ke warung ini ya, untuk memperbaiki ekonomi warga Bromo. Sudah, buat ibu aja (kembaliannya)," ucap Atta, dikutip dari Youtube-nya, Minggu (13/6/2021).Warga yang berada disana pun terlihat antusias dengan kehadiran Atta dan Aurel.
Baca Juga: Temukan Kenikmatan Hidup Sejak Menikahi Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Beberkan Kehidupan Rumah Tangganya: Bukan Gak Enak Doang tapi Enak Banget!Tak sedikit yang meminta foto dan merekam turut merekam kegiatan kedua sejoli itu.
Di tengah-tengah dinginnya angin Bromo, Atta dan Aurel tak henti-hentinya memandangi hamparan gunung yang terpampang nyata di depannya.Sambil mengucapkan kalimat syukur, Atta mengatakan kepada Aurel bahwa di usianya yang sudah tua nanti mereka akan kembali mendatangi tempat tersebut."Sayang ternyata apapun yang ada di dunia ini kalau bersama kamu akan 3 kali lebih indah.""Semoga kita bisa sehidup semati, ingat ya nanti umur kita 100 tahun, berdua kita kesini lagi ya," tandasAtta.
(*)