Find Us On Social Media :

310 Kilogram Narkoba Berhasil Diselundupkan Lewat Jalur Laut, Kapolda Metro Jaya Beberkan Nilai Barang Haram Itu Sekitar Rp 400 Miliar Lebih

By Novia, Senin, 14 Juni 2021 | 18:46 WIB

Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat telah mengamankan barang bukti narkoba seberat 310 kilogram, Selasa (11/5/2021).

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A

Grid.ID - Peredaran narkoba belakangan ini kembali meresahkan publik.

Pasalnya, baru-baru ini Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat kembali menemukan ratusan kilogram narkoba yang berhasil diselundupkan.

Dikutip dari TribunJakarta.com, Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat telah mengamankan 310 kilogram narkoba jenis sabu.

Menurut Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, narkoba yang berhasil diamankan itu berasal dari produsen di Iran.

Sementara itu, proses pengiriman dan penjualan narkoba telah dikendalikan dari Nigeria.

"Ini produsennya dari Iran, Timur Tengah. Tapi pengendalinya dari Nigeria," ujar Fadil, saat konferensi pers, di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (11/5/2021).

Selanjutnya, proses pengiriman ke Indonesia disebutkan Irjen Pol Fadil Imran melalui jalur laut.

Baca Juga: Anji Diamankan atas Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Nikita Mirzani: Kita Nggak Boleh Menghakimi