Arsy dan Arsya yang senang dimanjakan oleh kakak iparnya itu pun terlihat begitu senang saat memilih mainan kesukaan mereka.
"Kak Atta, Arsy mau yang ini," pinta Arsy pada Atta Halilintar.
"Ya udah ambil," jawab Atta Halilintar datar.
Bak pasrah dengan segala keinginan kedua adik iparnya, Atta Halilintar sampai merelakan Arsy dan Arsya memborong mainan yang diinginkan mereka.
"Nanti semua ini ya dibeli, ya udah beli-beli," kata Atta Halilintar.
"Beli aja semuanya, beli, beli, beli, ini juga beli," lanjutnya.
Melihat kakak iparnya yang rela membelikan beragam mainan, Arsy dan Arsya tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Atta Halilintar.
(*)