Grid.ID - Kini dijuluki sebagai Sultan Andara, Raffi Ahmad memang punya penghasilan yang luar biasa.
Raffi Ahmad memiliki karier yang sangat gemilang di dunia hiburan baik sebagai aktor, YouTuber hingga presenter.
Dari dunia hiburan lah membuat harta kekayaannya ditaksir mencapai lebih dari Rp 400 miliar.
Selain itu, Raffi Ahmad juga diketahui memiliki banyak aset seperti rumah, mobil, dan tabungan.
Namun, suami Nagita Slavina itu memperoleh semuanya tidak dengan mudah.
Sebagaimana dilansir dari laman TribunSeleb, anak sulung dari pasangan Munawar Ahmad (Alm) dan Amy Qanita itu sudah memulai kariernya sejak tahun 2002.
Mulai dari foto model, bintang iklan, pemain sinetron dan film, hingga presenter sudah dilakoni Raffi Ahmad.
Nyaris 20 tahun ada di dunia entertain, Raffi Ahmad kini juga menggeluti berbagai bisnis hingga YouTube.
Tak ayal, sahabat mendiang Olga Syahputra itu kini hidup sukses dan digemari banyak orang.
Kendati demikian, sang presenter kondang tak pernah melupakan masa lalunya.
Seperti baru-baru ini, ayah Rafathar itu mengenang momen hidup sulit hingga tinggal di kontrakan dulu.
Hal itu seperti yang terlihat pada unggahan akun Instagram @raffinagita1717, pada Selasa (22/6/2021).
Perjalanan karier Raffi Ahmad tampak jelas terlihat pada unggahan video singkat tersebut.
Lewat kolom keterangan, Raffi mengungkapkan kalimat bijaknya.
"Nikmati dan Perjuangkan Proses Kehidupan Zero To Hero
Kadang kePahitan harus kita lalui karena pahit adalah Obat , dan semua tidak ada yang instant semua butuh proses
Yang paling penting niat kita mencari kebahagian untuk keberkahan," tulis @raffinagita1717.
Masa lalu Raffi Ahmad yang penuh perjuangan itu pun membuat tak sedikit warganet kagum.
Bahkan, sederet selebriti turut mengagumi semangat sang Sultan Andara.
syahnazs Krenn ugaaaa my aa
vegadarwanti123 Kereeennn Aa...
jud1ka braderku top!!
mrsayudewi Amazing
chafrederica Masyaallah … inspiring
ratu_meta705 Luaaaar biasa semangat teruuuuus Rafi dan keluarga
Rizkybillar Panutan
dennycagur Inspirasi bgt nih, Yuuk bisa yuukk.. buat yang lagi berjuang & ngejar cita2 semangat semangat teruus, jangan kendor. Pasti bisa..!Liat sultan andara ternyata pernah pake kipas angin yang puteran luarnya kadang suka berenti sendiri yg kalo dicolek baru muter lagi.
(*)