Laporan Wartawan Grid.ID - Silmi Nur Aziza
Grid.ID - Para petugas di Polres Trenggalek tampaknya melakukan berbagai upaya menarik agar masyarakat mau ikut vaksinasi Covid-19.
Ya, di tengah pandemi Covid-19 yang makin meresahkan, masyarakat diminta untuk segera melakukan vaksinasi.
Namun, beberapa orang merasa enggan melakukan vaksinasi lantaran isu-isu yang beredar.
Dan untuk menarik minat masyarakat Trenggalek agar mau melakukan vaksinasi, Polres Trenggalek pun melakukan berbagai upaya menarik.
Salah satu cara yang dilakukan yakni dengan menyediakan hadiah hewan.
Melansir Surya, tidak hanya satu hewan yang diberikan sebagai hadiah, melainkan ada ratusan ekor hewan yang diberikan kepada masyarakat Trenggalek yang ikut ambil bagian vaksinasi Covid-19.
Vaksinasi berhadiah itu digelar saat vaksinasi Covid-19 massal yang digelar di Kabupaten Trenggalek, Kamis (24/6/2021).
Total vaksin buatan Sinovac yang disediakan untuk kegiatan itu berjumlah 1.500 dosis.
Dan untuk menarik minat warga mengikuti vaksin, disediakan hadiah undian 35 kambing dan 80 ayam.
Melansir Kompas.com, Kapolres Trenggalek AKBP Dwiasi Wiyatputera mengatakan, vaksin yang dipakai dalam vaksinasi itu berasal dari bantuan Kapolda Jatim.
Total jumlah vaksin yang dikirim untuk dipakai di Trenggalek sebanyak 10 ribu dosis.
“Untuk hari ini dipakai 1.500 dosis. Pelaksanaan vaksinasi ada di tiga tempat, yakni di Pasar Pon, Pasar Bendo, dan Prigi,” kata Dwiasi, saat meninjau proses vaksinasi.
Upaya yang dilakukan Polres Trenggalek dengan menyediakan hadiah puluhan ekor kambing dan ayam itu rupanya berhasil mengundang minat masyarakat ikut vaksinasi covid-19.
Pantauan di Pasar Pon, masyarakat terlihat antusias mengantre untuk vaksinasi itu.
Untuk meminimalisir kerumunan, vaksinasi digelar dengan sistem drive thru.
Mulai dari tahapan pendataan hingga penyuntikan, penerima vaksin tidak perlu turun dari kendaraan.
Lahan parkir yang luas juga disediakan bagi kendaraan penerima vaksin untuk observasi usai penyuntikan.
Dan guna mempermudah tahapan vaksinasi, jalur pengendara roda dua dan roda empat dipisah.
“Kita buat drive thru, untuk menghindari kerumunan. Karena antusias warga Trenggalek sangat tinggi,” kata Dwiasi.
Sebelum penerima vaksin mencapai Pasar Pon Trenggalek, sejumlah petugas dari polisi, TNI, dan pemerintah daerah, telah menyambut masyarakat yang ingin vaksinasi.
Petugas memberikan arahan kepada warga.
“Warga yang hendak vaksin kita kontrol dari awal, agar tidak menimbulkan antrean,” ujar Dwiasi. Setelah disuntik, warga akan mendapat kupon undian.
Jika beruntung, warga akan mendapat hadiah berupa kambing atau ayam.
Salah satu penerima vaksin, Sulastri mengaku langsung membuka kupon hadiah itu, namun dirinya belum beruntung.
"Tapi tidak apa-apa, yang penting sudah bisa ikut vaksin dan semoga sehat,” kata Sulastri.
Warga lainnya, Siti Aminah terlihat girang setelah disuntik vaksin Covid-19. Kupon hadiah yang dipegangnya ternyata bertuliskan seekor kambing.
“Dapat Sehat, dapat hadiah lagi. Nanti kambing ini rencana buat syukuran,” kata Siti Aminah.
Penerima vaksin lainnya, Sundari juga tak menyangka mendapat kambing usai disuntik vaksin Covid-19.
Rencananya, Sundari menggunakan hadiah itu untuk tambahan biaya sekolah anak.
“Tidak menyangka akan mendapat hadiah kambing. Nanti akan kami gunakan untuk biaya sekolah anak kami. Terima kasih Pak Kapolres Trenggalek,” kata Sundari.
Wah, bagaimana menurutmu?
(*)