Find Us On Social Media :

Audi Marissa Pamer Makan Nasi Goreng dari Beras Merah, Apa Saja sih Kelebihan Jenis Beras Ini Dibanding Lainnya?

By Devi Agustiana, Minggu, 27 Juni 2021 | 15:18 WIB

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Beras sudah menjadi jenis sumber makanan pokok banyak orang.

Setelah diolah menjadi nasi, asupan ini akan menjadi sumber karbohidrat yang baik.

Ada berbagai jenis beras, di antaranya beras merah.

Jenis beras merah sudah dikenal lama memiliki banyak manfaat kesehatan.

Artis Audi Marissa pun membagikan potretnya saat mengonsumsi nasi merah.

Bahkan, dia mengolahnya menjadi nasi goreng bawang.

Menurutnya nasi goreng bawang yang berasal dari nasi merah sangat nikmat.

Baca Juga: Bukan untuk Menurunkan Berat Badan, Ini Penjelasan Nana Mirdad Tentang Kelebihan dan Manfaat Nasi Merah untuk Kesehatan

“Nasi Goreng Bawang tuh enak bgttttttt ya.”

“Tapi pake nasi merahh,” tulis Audi Marissa dalam unggahan Instagram Story-nya yang Grid.ID kutip, Minggu (27/6/2021).

Berbicara mengenai beras merah, memang tidak sepopuler jenis beras putih.

Hal ini lantaran beras merah kerap dijual dengan harga lebih tinggi dibandingkan beras putih.

Untuk jenis beras merah yang dijual di pasaran pun beragam.

Kita akan menemuinya dengan warna kemerahan sampai merah tua.

Mengenai rasa, nasi merah akan lebih kesat dan berserat dibandingkan nasi putih biasa.

Baca Juga: Berat Badan Tantri Kotak Turun dalam Seminggu Setelah Rutin Mengonsumsi Nasi Merah, Selain untuk Diet, Ini Kelebihan Nasi Merah Dibandingkan Nasi Putih

Berikut ini akan dijelaskan kelebihan nasi merah seperti Grid.ID lansir dari WebMD via Kompas.com:

1. Kaya vitamin dan mineral

Beras merah mengandung karbohidrat, lemak, serat, asam folat, magnesium, niasin, fosfor, protein, vitamin (A, B, C), dan zinc.

Nah, jenis beras ini bisa mengatasi penyakit rabun ayam akibat kekurangan vitamin A.

Disamping itu, bisa juga menyembuhkan penyakit beri-beri yang dikenal akibat dari kekurangan vitamin B.

2. Mencegah penyakit jantung

Karena kaya akan antioksidan, beras merah bermanfaat untuk mencegah penuaan, menangkal radikal bebas, sampai mencegah penyakit kardiovaskuler.

Selain Itu, kandungan magnesiumnya yang tinggi siap mencegah penyakit jantung menyerang tubuh.

Baca Juga: Selama Ini Dianggap Sehat, Diam-diam Nasi Merah Bisa Lebih Bahaya Dibandingkan Nasi Putih Loh, Ini Alasannya

3. Menurunkan kolesterol

Manfaat lainnya dari beras merah adalah menurunkan kolesterol.

Beras merah bisa menurunkan kadar kolesterol sampai 23 persen, kolesterol LDL sampai 28,60 persen, dan trigliserida 36,50 persen.

Bonusnya, kolesterol baik akan meningkat sebesar 19,60 persen.

4. Mencegah diabetes

Karena memiliki indeks glikemik rendah, maka beras merah tidak akan membuat gula darah meningkat.

Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi tiga porsi beras merah dalam sehari bisa menurunkan risiko diabetes tipe 2 hingga 32 persen.

5. Mencegah kanker

Lagi-lagi karena kandungan antioksidannya yang tinggi, beras merah bisa diandalkan untuk mencegah kanker.

Baca Juga: Nasi Merah Ayam Bumbu Hitam, Hidangan Nusantara Paling Maknyus

6. Mengontrol berat badan

Manfaat terakhir dari beras merah adalah bisa menurunkan berat badan.

Dibandingkan beras putih, serat yang tinggi dalam beras merah bisa membuat kenyang lebih lama.

Nah, jika kamu ingin mengganti kebiasaan makan nasi putih menjadi nasi merah, bisa diawali dengan perlahan.

Cobalah campurkan setengah bagian beras putih dan sebagian lagi beras merah.

Dengan begitu, kamu bisa beradaptasi dengan rasa dan tekstur beras merah dengan baik.

(*)