Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Grid.ID - Kasus seorang anak yang menuntut ibu kandung tengah ramai diperbincangkan di sosial media Instagram.Pemilik akun Facebook bernama Salman Al Faiz membagikan kisah pilu seorang ibu yang dituntut anak kandungnya.Dalam unggahannya itu, Salman Al Faiz menuturkan telah didatangi seorang ibu yang sedang mencari perlindungan hukum.Menurut keterangan Salman Al Faiz, ibu tersebut dituntut anak kandungnya sendiri akibat persoalan warisan."Hari ini saya kedatangan tamu seorang ibu yang digugat anak kandungnya persoalan warisan," tulis pemilik akun seperti Grid.ID kutip, Minggu (27/6/2021).Didatangi wanita paruh baya yang menangis tersedu-sedu itu, Salman tak habis pikir dengan anak kandung sang ibu.
Baca Juga: Rumah di Bakar dan Nyaris Jadi Korban Pembunuhan Berencana, Jurnalis Asal Binjai: Tiba-tiba 4 Pemuda Datang Ingin Menghabisi Saya!Peristiwa yang dialami ibu tersebut nampak sangat membuat Salman pilu."Duh Ya Allah, masih ada kah kebaikan bagi kita sebagai anak kandung yang meneteskan air mata ibu kandung."