Find Us On Social Media :

Terasa Seperti di Rumah Nenek, Begini Penampakan Rumah Artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo di Jogja yang Penuh Perabotan Kayu

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 27 Juni 2021 | 16:18 WIB

Punya hunian sendiri di Jogja, berikut rumah artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo yang unik.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDRumah artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo sangat menarik untuk diulas.

Pasalnya, rumah artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo yang berada di Jogja ini terasa seperti di rumah nenek.

Belum lagi material serba kayu di rumah artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo ini yang ikut memberikan nuansa nyaman.

Walau belum pernah diperkenalkan secara resmi, isi rumah ini sering terlihat dari beberapa unggahan Zaskia di Instagram @zaskiadyamecca.

Belakangan, artis berusia 33 tahun ini juga melakukan live di Instagram sambil berkeliling di rumahnya.

Diketahui bahwa rumah ini awalnya milik nenek dari Hanung Bramantyo yang sengaja dibeli oleh Hanung.

Setelah dibeli, Hanung Bramantyo pun mendesain ulang rumah ini dengan sangat unik.

Baca Juga: Momo eks Geisha Menikah dengan Konglomerat, Seperti Ini Penampakan Rumah sang Artis yang Super Mewah Bak Resort Bintang 5 

Rumah yang berada di tanah cukup luas ini terdiri dari beberapa bangunan yang terpisah layaknya kost-kostan.

Selain menonjolkan warna putih, warna cokelat yang berasal dari material dan perabotan kayu juga terlihat sangat dominan.

Belum lagi pemilihan jenis lantai seperti lantai tegel dan lantai batu yang menambahkan kesan jadul seperti di rumah nenek.