Find Us On Social Media :

Ketar-ketir dengan Kondisi Pandemi Covid-19 di Tanah Air hingga Miris Lihat Banyak Anak-Anak Terpapar Virus Corona, Zaskia Gotik: Please Banget, Mending di Rumah Dulu

By Bella Ayu Kurnia Putri, Minggu, 27 Juni 2021 | 16:45 WIB

Zaskia Gotik

Oleh karena itu, Zaskia Gotik kemudian berpesan agar kita semua selalu menjaga kesehatan.

"Please dijaga kesehatannya, please banget mending di rumah aja dulu sementara sampai kondisi semua memungkinkan," pesan dia.

"Karena sekarang ini kita semua di kondisi yang bener-bener kita gak boleh anggap gampang," timpalnya.

Selain itu, Zaskia Gotik juga merasa miris melihat banyaknya anak-anak yang juga terpapar Covid-19.

Sebagaimana diketahui, melansir dari Kompas.com, menurut data satgas penanganan Covid-19 Indonesia, Jumat (25/6/2021), sebanyak 12,6 persen anak-anak di Tanah Air diketahui terpapar virus Corona.

Hal itu berarti, sejak awal pandemi memasuki Indonesia, 1 dari 8 kasus Covid-19 merupakan pasien anak-anak.

Dari total dua juta orang yang positif Covid-19 di Indonesia saat ini, sekitar 250 ribunya adalah anak-anak.

Baca Juga: Sang Suami Beri Kado Ulang Tahun Mewah Seolah Tepis Isu Bangkrut, Zaskia Gotik: Good Choice Kalau Menurut Aku Dia Memilih Kado Itu