Find Us On Social Media :

4 Rekomendasi Produk Serum Wajah yang Aman untuk Ibu Hamil

By Ristiani Theresa, Senin, 28 Juni 2021 | 16:27 WIB

Prosuk serum waja untuk ibu hamil

Grid.ID - Memilih skin care seperti serum wajah untuk ibu hamil memang nggak boleh sembarangan ya.

Seperti yang kita tahu ada beberapa kandungan serum yang tidak diperkenankan untuk digunakan bumil alias ibu hamil.

Nah, tapi jangan khawatir ya, kalian para bumil tetap bisa cantik dan memiliki kulit sehat dengan rekomendasi produk serum yang aman digunakan berikut ini.

Yuk simak!

Baca Juga: 3 Rekomendasi Produk Serum Wajah di Bawah Harga 50 Ribu Rupiah, Murah-meriah!

1. Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum

Somethinc mengeluarkan produk oil serum dengan kandungan Bakuchiol yang cukup gentle komposisinya dan tentunya friendly banget.

Seperti yang diketahui, Bakuchiol berasal dari 100% bahan aktif tanaman Babchi (Psoralea corylifolia plant) yang sudah digunakan untuk pengobatan Cina sejak berabad-abad lalu.

Bakuchiol Skinpair Oil Serum ini cocok digunakan sebagai alternatif retinol untuk mengembalikan kekenyalan kulit & mencegah penuaan dini.

Selain itu, produk ini juga dapat merawat jerawat atau bruntusan, dan memperbaiki tekstur kulit.

Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum aman digunakan bumil dan ibu menyusui, teenager atau remaja dan pemilik kulit sensitif.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Produk Serum untuk Rambut Rusak, Yuk Lihat!

2. True to Skin Bakuchiol Serum

Produk serum dari True to Skin ini juga memiliki kandungan bakuchiol.

Yup! Bakuchiol adalah alternatif natural dari retinol, yang aman dan lembut digunakan oleh kulit sensitif, remaja, ibu hamil dan juga ibu menyusui.

Bakuchiol serum ini diformulasikan mudah menyerap pada kulit untuk mengatasi Anti-Aging, memperbaiki Skin Barrier, mencerahkan & meningkatkan produksi kolagen.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Serum Retinol yang Ampuh Samarkan Keriput, Hanya Seratus Ribuan!

3. Avoskin Your Skin Bae Azeclair 10%

Produk serum dari Avoskin ini memiliki kandungan Azeclair.

Seperti yang diketahui, Azeclair ini merupakan turunan dari Azelaic Acid yang boleh digunakan tanpa resep dokter.

Fungsinya untuk mengurangi efek kulit kemerahan,mengontrol produksi sebum, dan mengatasi bekas jerawat baik noda maupun tekstur. Nah, produk serum ini aman untuk semua skin type termasuk kulit sensitif.

Nah, produk Avoskin Your Skin Bae Azeclair 10% ini juga tidak mengandung alkohol, paraben, fragrance, dan pastinya cruelty free.

4. Sensatia Botanicals Unscented Sensitive Facial C-Serum

Skincare yang berasal dari Bali ini mengutamakan bahan alami dan aman digunakan untuk ibu hamil serta ibu menyusui.

Nah, salah satu produknya adalah serum dengan kandungan vitamin C yang kaya akan antioksidan.

Serum ini tidak mengandung pewangi tambahan sehingga kalian para bumil bisa menggunakannya karena sangat aman untuk jenis kulit sensitif sekalipun.

(*)

Baca Juga: 3 Rekomendasi Produk Serum Wajah Mengandung Salicylic Acid untuk Atasi Permasalahan Jerawat!