Beberapa waktu lalu, Robby Purba yang sempat mendatangi rumah Ayu Ting Ting mendapat sambutan hangat dari ibunda sang biduan.
Ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum mengungkapkan rasa terima kasih kepada Robby Purba karena sudah berkunjung ke kediamannya.
Tak hanya itu, Umi Kalsum juga memuji sosok Robby Purba yang memiliki fisik menjulang tinggi.
"Tinggi banget A', makasih ya sudah main ke rumah," ucap Umi Kalsum.
Robby Purba pun menjawab ungkapan Umi Kalsum dengan penuh hangat.
"Ibu makasihhh ibu sayang, i love you ibu," timpal Robby Purba.
Lantas, apakah kedatangan Robby Purba seolah menjadi sinyal untuk menyaingi Ivan Gunawan yang bakal meminang Ayu Ting Ting?
Baca Juga: Viral Video Robby Purba Dorong Pria di Restoran, Ternyata Cuma Social Experiment
Jika iya, mampukah Robby Purba memenuhi keinginan Ayu Ting Ting yang minta mahar Rp 5 miliar?
(*)